Heboh Flexing Harta Kasat Lantas Polres Malang AKP Agnis

28 Maret 2023 20:29 WIB
·
waktu baca 2 menit
Kasat Lantas Polres Malang, AKP Agnis Juwita Manurung. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Kasat Lantas Polres Malang, AKP Agnis Juwita Manurung. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Sebuah video yang tersebar di sosial media menampilkan barang-barang mewah yang dikenakan oleh Kasat Lantas Polres Malang, AKP Agnis Juwita Manurung.
ADVERTISEMENT
Video itu diunggah oleh akun TikTok @pejabatcurang dengan narasi "Gaya Hedon Pama Polri, AKP Agnis, Gajinya cuman segini loh! tapi..".
Di video tersebut juga menyertakan kisaran gaji AKP Agnis tersebut dengan nominal Rp 2.909.100 hingga Rp 4.780.600.
Tangkapan layar postingan sosmed soal AKP Agnis.
Selain itu, AKP Agnis juga terlihat mengenakan barang-barang mewah saat berdinas, seperti mengenakan kacamata Dior.
Di dalam unggahan akun instagram AKP Agnis yang ditampilkan di video itu, Kasat Lantas Polres Malang tersebut mengenakan tas merek Gucci Marmont seharga Rp 18.458.640.
Tangkapan layar postingan sosmed soal AKP Agnis.
Tak hanya itu, foto unggahan AKP Agnis juga tengah mengenakan barang mewah saat menghadiri undangan pernikahan yakni tas 'Gucci Marmont Half Moon' seharga Rp 21.534.100 dan sepatu hak tinggi 'Valentino' seharga Rp 19.000.000.
Tangkapan layar postingan sosmed soal AKP Agnis.
Lalu, AKP Agnis juga nampak mempunyai tas mewah bermerek 'Louis Vuitton' Rp 30.558.550,50 dan sepeda road bike 'Specialized' dengan nilai Rp 52.600.000.
ADVERTISEMENT
Tangkapan layar postingan sosmed soal AKP Agnis.
Kemudian, dalam narasi video itu menuliskan bahwa imbauan Kapolri untuk berpenampilan sederhana tidak dihiraukan.
"Haduh Kapolri gak didengerin! Sekelas AKP saja, masih PAMA sudah berani lawan Kapolri dan tetap pamer gaya hedon disosmed! Gaji 4 jutaan kok barang2nya mewah? Enak juga ya jadi POLISI!," tulis di video tersebut.
Sementara itu, Kapolres Malang, AKBP Putu Kholis Aryana saat dikonfirmasi mengatakan bahwa AKP Agnis Juwita Manurung diduga tengah menjalani pemeriksaan oleh Propam Polda Jatim.
Namun, Putu mengaku bahwa dirinya belum mengetahui informasi lebih lanjut terkait pemeriksaan AKP Agnis.
"Saat ini AKP Agnis tengah diverifikasi oleh Bidpropam Polda Jawa Timur," ujar Putu sebagaimana dikutip dari Antara, Selasa (28/3).
"Berdasarkan keterangan AKP Agnis, ada sejumlah barang yang diberikan oleh orang tua, dan adapula yang dibeli sendiri atau merupakan pinjaman dari rekannya," kata Putu.
ADVERTISEMENT
Di sisi lain, kumparan telah mencoba menghubungi AKP Agnis Juwita Manurung namun belum ada jawaban.