Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
ADVERTISEMENT
Beredar sebuah unggahan dengan narasi foto vaksinasi Ivanka Trump , putri Donald Trump, berisi kode QR yang dikaitkan dengan QAnon.
ADVERTISEMENT
QAnon merupakan teori konspirasi yang menyatakan ada rencana yang dilakukan oleh 'negara rahasia' terhadap Donald Trump dan pendukungnya.
Dalam sejumlah media sosial, kode QR dalam foto Ivanka itu ditautkan ke sebuah forum yang menampung pengikut QAnon.
Sebelumnya, Ivanka mengunggah foto dirinya tengah disuntik vaksin corona ke Twitter pada 15 April 2021. Dikutip dari AP, ia mendapatkan vaksin corona Pfizer.
"Hari ini, saya mendapat suntikan !!! Saya harap Anda juga melakukannya! Terima kasih Nurse Torres !!!," tulis Ivanka.
Dalam foto Ivanka terdapat sebuah kode QR yang terletak di sebuah meja dekat dengan vaksinator. Tapi, apakah betul kode tersebut berkaitan dengan kelompok QAnon seperti yang beredar di media sosial?
ADVERTISEMENT
Kepada Reuters, juru bicara Pfizer mengatakan foto yang ada di unggahan Ivanka merupakan kode Matriks GS1-2D. Kode ini selalu ada di setiap baki beku yang berisi botol vaksin Pfizer yang berisi informasi unik di baku tersebut.
Selain itu, juru bicara tersebut menyanggah kode Matrix itu 01003592671000231721073110ER8 seperti yang dilaporkan warganet. Sebab, tidak ada produk Pfizer yang berakhir dengan kode ER8.
Jadi, tak benar kode yang ada di foto vaksinasi Ivanka berkaitan dengan tautan QAnon.