Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Hoaxbuster: Ilmuwan Sarankan Vaksin Corona Mingguan untuk Cegah Varian Omicron
26 Desember 2021 15:17 WIB
·
waktu baca 1 menitADVERTISEMENT
Beredar unggahan artikel yang menyebut bahwa para ahli kini tengah menyarankan masyarakat untuk mendapatkan suntikan vaksin setiap minggu untuk mengatasi penyebaran varian Omicron .
ADVERTISEMENT
Judul artikel 'Ilmuwan Pfizer Memperingatkan Perlunya Vaksinasi Mingguan untuk Mencegah Lockdown dari Varian Omicron' dan diunggah ulang oleh sejumlah warganet di media sosial.
Hal itu memicu reaksi warganet yang tidak sepakat mendapat suntikan setiap minggunya. "Apakah benar-benar ada beberapa idiot di luar sana yang akan menerima suntikan mingguan ????" tulis salah seorang warganet di Twitter.
Cek fakta
Dari hasil penelusuran, artikel tersebut diunggah oleh The Stonk Market, sebuah platform konten-konten lucu yang bersifat satire.
Disebut apabila ilmuwan Pfizer meminta vaksin COVID-19 mingguan ada dampak kenaikan saham produsen obat asal AS hingga 420,69 persen. Tulisan itu satire dan tidak berlandaskan fakta atau rujukan apa pun yang dapat dipertanggungjawabkan.
Sementara itu, perwakilan Pfizer, Keanna Ghazvini, mengatakan klaim diperlukannya vaksin corona mingguan adalah hoaks.
ADVERTISEMENT
"Pfizer tidak dalam pengerjaan untuk vaksin COVID-19 booster yang digunakan setiap pekan," ujar Ghazvini, dikutip dari Reuters.
Kesimpulan
Klaim yang menyebut bahwa ilmuwan Pfizer memperingatkan untuk melakukan vaksinasi mingguan dalam pencegahan penyebaran Omicron adalah hoaks.