Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Hotimah dan Miftahul, Kakak Adik yang Hilang Saat Gempa Palu
4 Oktober 2018 13:54 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:05 WIB
ADVERTISEMENT
Kakak beradik bernama Hotimah (12) dan Miftahul Jannah (7) dikabarkan hilang sejak gempa melanda kota Palu, Sulawesi Tengah pada Jumat (28/9).
ADVERTISEMENT
Menurut penuturan kerabat, Hany Romantingsih, kakak beradik tersebut terakhir kali terlihat untuk pamit pergi mengaji di dekat rumahnya, di Perumnas Jalan Kamboja, Palu Barat.
"Kemarin mereka itu lagi keadaan salat atau pulang mengaji. Saya kurang begitu tahu, pokoknya mereka pamit untuk ngaji di masjid dekat rumahnya," ujar Hany saat dihubungi kumparan, Kamis (4/10).
Saat ini keluarga masih berupaya mencari keberadaan Hotimah dan Miftahul di beberapa posko pengungsian di Palu. Namun, hingga kini mereka belum juga mendapatkan petunjuk.
Hotimah memiliki ciri-ciri berbadan kurus dan kulit kuning langsat, sedangkan Miftahul memiliki ciri-ciri badan sedikit berisi dan kulit kuning langsat.
Hanny menyebut kedua orang tua Hotimah dan Miftahul masih mencari keberadaan anaknya tersebut. Kini mereka mengungsi di lapangan Galaran.
ADVERTISEMENT
"Ayah ibu nya sudah mencari tapi belum ketemu sampai sekarang sudah minta bantuan sama yang lain tapi belum ketemu, belum ada kabar sama sekali," ujar Hany.
Bagi pembaca yang mengetahui atau melihat keberadaan Hotimah dan Miftahul dapat langsung menghubungi kumparan. Bisa juga langsung menghubungi Hanny di nomor 0823-4826-8389.
Untuk meringankan beban para korban gempa dan tsunami di Palu dan sekitarnya, kumparan bekerja sama dengan Prambors dan Kitabisa, menggalang donasi online. Salurkan donasi Anda di sini atau melalui tautan berikut: