Kakorlantas: One Way Arus Balik Bisa Jadi Sampai KM 72 Tol Cikopo

24 April 2023 18:11 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Foto udara kondisi arus lalu lintas di Tol Cikopo-Palimanan, Minggu (1/5).  Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Foto udara kondisi arus lalu lintas di Tol Cikopo-Palimanan, Minggu (1/5). Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
ADVERTISEMENT
Lalu lintas mudik Lebaran 2023 masih terpantau padat di sejumlah daerah. Sebab, libur Lebaran tahun ini memang masih beberapa hari lagi.
ADVERTISEMENT
Hal ini dimanfaatkan pemudik yang hendak pulang ke kampung halamannya. Padahal, 24-25 April ini diprediksi merupakan puncak arus balik.
Kakorlantas Polri Irjen Firman Shantyabudi mengatakan, untuk penerapan one way bisa saja hingga KM 70 Tol Cikopo.
"Nanti skema yang kita laksanakan dinamis, tadi Pak Menko menyampaikan sampai KM 70 tadi, berusaha kami dapat perkembangan dari arah Jakarta masih banyak saudara-saudara kita yang ke arah Bandung karena liburannya masih cukup," kata Firman di GT Kalikangkung, Semarang, Senin (24/4).
Kakorlantas Polri Irjen Pol Firman Shantyabudi meninjau posko pantauan pengamanan lalu lintas K3I (Kendali, Koordinasi, Komunikasi dan Informasi) guna memantau pengamanan lalu lintas menjelang KTT G20, di Tragia Nusa Dua, Bali, Jumat (11/11/2022). Foto: Dok. Istimewa
"Sehingga kita sangat mungkin mengubah sampe KM 72 sampai Cikopo jadi yang dari arah barat masih bisa memanfaatkan jalur yang ada di sana," sambungnya.
Firman mengatakan, rekayasa lalu lintas ini bersifat dinamis melihat kondisi di lapangan.
ADVERTISEMENT
"Ini yang saya katakan dinamis tapi di Cikampek kita laksanakan maksimal dua contraflow menuju Jakarta sampai KM 47 dan seterusnya tergantung kepadatan yang kita terima di dua hari mudik," ujar Firman.
"Pada gelombang pertama karena gelombang kedua kita perkirakan weekend. Semoga masyarakat bisa memanfaatkan penyebaran ini agar tidak padat di jalan tol," ungkapnya.