Kapolri: Rekayasa Lalu Lintas Untuk Mudik di Tol Trans Jawa Mulai Hari Ini

26 Maret 2025 14:20 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sejumlah kendaraan melaju di Jalan Tol Trans Jawa Ruas Tanjungmas - Srondol, Semarang, Jawa Tengah, Selasa (25/3/2025). Foto: Makna Zaezar/ANTARA FOTO
zoom-in-whitePerbesar
Sejumlah kendaraan melaju di Jalan Tol Trans Jawa Ruas Tanjungmas - Srondol, Semarang, Jawa Tengah, Selasa (25/3/2025). Foto: Makna Zaezar/ANTARA FOTO
ADVERTISEMENT
Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo menyebut rekayasa lalu lintas di Tol Trans Jawa untuk masa mudik 2025 akan diterapkan mulai hari ini, Rabu (26/3). Ini dilaksanakan untuk mengurai kepadatan kendaraan pemudik.
ADVERTISEMENT
"Hari ini kita mulai akan memberlakukan rekayasa apakah itu contraflow yang dilaksanakan di kilometer 47 sampai dengan 70, dan kemudian selanjutnya apabila memang dibutuhkan kita juga persiapkan one way," kata Sigit di Rest Area KM 57 Tol Jakarta-Cikampek.
Sigit menjelaskan, penerapan rekayasa lalu lintas ini dilakukan berdasarkan pemantauan jumlah kendaraan yang melintas. Ada kriteria tersendiri dalam menerapkan setiap rekayasa.
Menko PMK Pratikno, Kapolri Jenderal Listyo Sigit, Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto, hingga Gubernur Jabar Dedi Mulyadi, meninjau Rest Area KM 57 Tol Japek, Rabu (26/3). Foto: Jonathan Devin/kumparan
"Ada batasannya ketika masih di bawah 7 ribu (kendaraan per jam) kita berlakukan contraflow, pada saat sudah di atas 8 ribu baru kita lakukan one way," ujarnya.
Eks Kabareskrim ini memastikan pihaknya akan menginformasikan kepada masyarakat nantinya apabila ada rekayasa lalu lintas yang hendak diterapkan.
"Ini tentunya akan diinformasikan kepada masyarakat sebelumnya melalui jalur-jalur media yang kita miliki, media sosial, kemudian media mainstream, rekan-rekan dari media TV, sehingga kemudian masyarakat terinformasi dari awal terkait dengan potensi-potensi rekayasa yang akan terjadi," jelasnya.
ADVERTISEMENT