Keluarga Ustaz Arifin Ilham Sempat Berencana ke Malaysia Hari Ini

23 Mei 2019 14:23 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Putra Ust. Arifin Ilham, Muhammad Alvin Faiz, saat memberikan keterangan pers atas meninggalnya sang ayah di Masjid Az Zikra, Bogor, Kamis (23/5). Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Putra Ust. Arifin Ilham, Muhammad Alvin Faiz, saat memberikan keterangan pers atas meninggalnya sang ayah di Masjid Az Zikra, Bogor, Kamis (23/5). Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan
ADVERTISEMENT
Putra Ustaz Arifin Ilham, Muhammad Alvin Faiz, mengaku berencana menjenguk ayahnya pagi tadi, Kamis (23/5), ke Malaysia. Namun, niat tersebut harus batal dilaksanakan karena kabar duka yang didapatkannya.
ADVERTISEMENT
“Rencananya kami memang tadi Subuh kita sudah beli tiket kita mau ke Malaysia sekeluarga, tapi Allah berkehendak lain, Abi wafat pukul 10.45 malam,” kata Alvin di Masjid Az-Zikra, Sentul, Bogor, Kamis, (23/5).
Alvin langsung mengabarkan kabar duka tersebut di sosial medianya. Ia berharap masyarakat mendoakan yang terbaik untuk almarhum dan keluarga yang ditinggalkan.
Putra Ust. Arifin Ilham, Muhammad Alvin Faiz, Muhammad Amer, dan Muhammad Azka memberikan keterangan pers atas meninggalnya sang ayah di Masjid Az Zikra, Bogor, Kamis (23/5). Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan
Sementara itu, adiknya, Muhammad Amer Azzikra tidak bisa menampik kesedihan yang ia rasakan. Meski begitu, Amer merasa bersyukur sebelum ayahnya wafat, ia sempat bertatap muka melalui sambungan telepon.
“Sebelum wafat, alhamdulillah kami sempat video call bareng sejam, dua jam. Kami baca surat Yasin, Al Fajr diulang-ulang dan kami membacakan tahlil,” ujar Amer.
Rencananya jenazah Ustaz Arifin Ilham akan tiba di Jakarta pukul 15.00 WIB. Setelah sampai, almarhum langsung disalatkan di Masjid Az-Zikra, Sentul. Berdasarkan permintaan almarhum, rencananya jenazah akan dimakamkan di Pesantren Az-Zikra, Gunung Sindur, Bogor di dekat para santrinya.
ADVERTISEMENT
“Makanya persiapkan kain kafan itu bukan karena beliau sakit, tapi sebelumnya sejak muda sudah mengingatkan beliau,” terang Ketua Yayasan Az-Zikra Sentul, Ustaz Khotib Kholil.