Menkes Ingin Tiru Imunitas 188 ABK World Dream Hadapi Virus Corona

14 Maret 2020 12:37 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Menteri Kesehatan RI Terawan Agus Putranto saat forum pimpinan Redaksi terkait isu aktual di Hotel Borobudur, Jakarta, Selasa (3/3). Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Menteri Kesehatan RI Terawan Agus Putranto saat forum pimpinan Redaksi terkait isu aktual di Hotel Borobudur, Jakarta, Selasa (3/3). Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan
ADVERTISEMENT
Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto mengaku kagum dengan imunitas ABK World Dream terhadap virus corona.
ADVERTISEMENT
Hal tersebut disampaikan Terawan saat menyambut 188 ABK, World Dream yang baru selesai dikarantina di Pulau Sebaru, di Pelabuhan Tanjung Priok pada Sabtu (14/30).
Menkes Terawan Agus Putranto dalam Rapat Tingkat Menteri (RTM) terkait virus corona, di Kemenko PMK, Jakarta, Selasa (28/1). Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan
Menurut Terawan, imunitas para ABK patut jadi contoh. Sebab, saat berada di kapal World Dream mereka berada dengan delapan penderita corona.
"Kalian lah secercah harapan, menjadi contoh optimisme nasional dengan contoh, kalian tetap sehat dan kami pun akan belajar seperti sehatnya kalian menghadapi membuat tubuh kita menjadi imunitas kita naik," kata Terawan.
WNI ABK kapal pesiar World Dream yang usai menjalani masa observasi tiba di Dermaga Kolinlamil, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Sabtu (14/3). Foto: Andesta Herli Wijaya/kumparan
"Itu yang paling penting. Bagikan ke saudara-saudara semua, teman dan keluarga kalian dan kami pun aparat termasuk Menkes akan meniru menjadi duta-duta imuntas corona dan pasti bisa," sambung dia.
Setelah tiba di Tanjung Priok, 188 ABK tak akan lama berada di Jakarta. Mereka akan segera dipulangkan ke daerahnya masing-masing.
ADVERTISEMENT