Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Meutya Ungkap Takedown 187 Ribu Situs Judol Sejak 10 Hari Prabowo Dilantik
1 November 2024 18:22 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Menteri Komunikasi dan Digital, Meutya Hafid mengatakan telah melakukan takedown terhadap 187 ribu situs judi online atau judol selama 10 hari terakhir sejak pelantikan Presiden Prabowo Subianto.
ADVERTISEMENT
“Kita sudah menangani 187 ribu terbanyak dalam rentang 10 hari sepanjang sejarah. Jadi 10 hari setelah beliau dilantik itu 187 ribu,” kata Meutya kepada wartawan di Istana Negara Jakarta, Jumat (1/11).
Meutya mengatakan tren tersebut akan terus ditingkatkan lagi untuk takedown situs-situs judi online maupun pengawasan di internal kementerian tersebut.
“Kami juga akan menambah anggota pengawas dari ruang digital. Sebelumnya memang masih kurang,” ungkapnya.
Meski begitu, Meutya menilai hal tersebut bukanlah prestasi. Kata dia, memang salah satu tugas dari Komdigi yang diamanahkan oleh presiden adalah untuk memberantas judi online.
“Apa pun itu judi online bukan prestasi selama itu masih ada. Jadi saya tidak menyatakan itu prestasi kami, tapi paling tidak tren positif di mana 10 hari terakhir ini 187 ribu situs sudah kita takedown,” ujarnya.
ADVERTISEMENT
Selain itu, Meutya juga berharap ke depan pihaknya dapat membuka laporan jumlah situs yang sudah diturunkan tersebut kepada masyarakat.
“Bahwa dalam setiap minggu atau mungkin harian, kita akan laporkan berapa banyak yang di-takedown oleh Kemkomdigi. Ini juga sebagai evaluasi kami. Kalau sampai turun, masyarakat bisa melihat kenapa turun. Jadi tolong terus kami diawasi,” tutup Meutya.