Ngabalin Soal Jokowi Tak Diundang Rakernas PDIP: Presiden Jadwalnya Seabrek

17 Mei 2024 16:56 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tenaga Ahli Utama Deputi IV Kantor Staf Kepresidenan (KSP), Ali Mochtar Ngabalin di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (17/5).  Foto: Zamachsyari/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Tenaga Ahli Utama Deputi IV Kantor Staf Kepresidenan (KSP), Ali Mochtar Ngabalin di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (17/5). Foto: Zamachsyari/kumparan
ADVERTISEMENT
Tenaga Ahli Utama Deputi IV Kantor Staf Kepresidenan (KSP), Ali Mochtar Ngabalin, menanggapi kebijakan PDIP yang tidak mengundang Presiden Joko Widodo dalam acara rakernas partai yang akan digelar pekan depan.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya, Ketua DPP PDIP Djarot Saiful Hidayat mengatakan, rakernas merupakan agenda internal partai. Sehingga, PDIP tidak mengundang Presiden Jokowi dan Wapres Ma'ruf Amin dalam pembukaan rakernas mendatang. Selain itu, ia menyebut Jokowi sibuk dan menyibukkan diri.
"Ya, namanya juga presiden jadwalnya begitu padat, kalau ada yang menyinggung presiden menyibukkan diri, namanya presiden, seabrek-abrek jadwalnya," kata Ngabalin kepada wartawan di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (17/5).
Ngabalin menuturkan, tidak perlu membuat gaduh suasana yang menurutnya sudah tenang saat ini.
"Iya jangan menyebar berita bohong lagi. Situasinya sudah tenang. Ada presiden baru," ujar Ngabalin yang dikenal ceplas-ceplos ini.
Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) sekaligus Steering Committee (SC) Rakernas V PDIP Djarot Saiful Hidayat (tengah) menyampaikan keterangan terkait pelaksanaan Rakernas IV PDIP di Kantor DPP PDIP, Jakarta, Kamis (16/5/2024). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
PDIP akan menggelar Rapat Kerja Nasional (Rakernas) V pada 24-26 Mei di kawasan Ancol, Jakarta Utara. Rakernas PDIP mengambil tema "Satyam Eva Jayate, Kebenaran Pasti Menang" dan subtema "Kekuatan Persatuan Rakyat, Jalan Kebenaran Yang Berjaya".
ADVERTISEMENT
"Yang jelas presiden dan wakil presiden tidak diundang. Kenapa? Karena beliau sangat sibuk dan menyibukkan diri," kata Ketua DPP PDIP Djarot Saiful Hidayat di Kantor DPP PDIP, Jakarta Pusat, Kamis (16/5).
Djarot pun meminta publik sabar menanti sikap PDIP terhadap pemerintahan Prabowo-Gibran periode 2024-2029 ke depan.
"Bagaimana ketegasan sikap PDIP sebaiknya ditunggu saja. Kejutan-kejutan apa saja yang nanti akan muncul di rakernas, tunggu saja termasuk juga yang akan diundang," tandas Djarot.