Pemkot Bekasi Investigasi Penyebab Bau Menyengat Mirip Gas Bocor

19 April 2025 17:05 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Suasana Perumahan Wisma Jaya, Kota Bekasi, usai heboh tercium bau gas. Foto: Nadia Riso/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Suasana Perumahan Wisma Jaya, Kota Bekasi, usai heboh tercium bau gas. Foto: Nadia Riso/kumparan
ADVERTISEMENT
Bau menyengat mirip gas bocor dirasakan oleh warga di sejumlah kawasan di Kota Bekasi, Jawa Barat, Jumat (18/4) malam. Menyikapi kejadian itu, Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi menyatakan akan menginvestigasi penyebab munculnya aroma menyengat tersebut.
ADVERTISEMENT
"Terkait laporan bau menyengat yang dirasakan semalam, kami informasikan bahwa saat ini tim terkait sedang melakukan investigasi untuk mengetahui sumber dan penyebabnya secara pasti," tulis Pemkot Bekasi lewat akun X resminya, @pemkotbekasi, Sabtu (19/4).
Pemerintah Kota Bekasi juga mengimbau masyarakat agar tetap tenang dan waspada menyikapi kejadian tersebut.
"Kami mengimbau masyarakat untuk tetap tenang dan waspada," bunyi keterangan itu.
"Jika mengalami gejala seperti mual, pusing, atau iritasi untuk segera konsultasikan ke puskes terdekat, RSUD atau hubungi 112," lanjutnya.
Suasana Perumahan Wisma Jaya, Kota Bekasi, usai heboh tercium bau gas. Foto: Nadia Riso/kumparan
Adapun terkait bau menyengat mirip gas ini, PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PT PGN) memastikan tidak ada kebocoran pada jaringan gas bumi.
Area Head PGN Bekasi, Maisalina, menjelaskan bahwa pihaknya langsung mengerahkan tim untuk mengecek seluruh pipa setelah menerima laporan adanya bau menyerupai gas tersebut.
ADVERTISEMENT
Setelah dilakukan pengecekan, kata dia, pihaknya tidak menemukan adanya kebocoran pipa gas milik PT PGN.
Ia juga menyatakan bahwa saat ini bau gas yang sebelumnya sempat tercium, sudah tidak lagi dirasakan warga.
Sementara itu, Kepala Pelaksana BPBD Kota Bekasi Priadi Santoso, menyebut bahwa pihaknya turut mengerahkan ambulans sebagai langkah antisipasi bagi warga yang membutuhkan penanganan medis dan perlu dievakuasi terkait bau menyengat itu.
Hingga saat ini, belum diketahui penyebab munculnya bau menyengat mirip gas di sejumlah kawasan di Bekasi tersebut.
Adapun bau menyengat ini sempat bikin geger warga Bekasi pada Jumat (18/4) malam. Banyak dari mereka mengeluhkan bau ini lewat akun X nya.
Salah satu warga Jakasampurna, Kota Bekasi, Agmal Salim, mengaku mencium bau itu dari lantai 2 rumahnya.
ADVERTISEMENT
“Iya, kayak gas LPG yang bocor gitu,” katanya kepada kumparan.
“Persis, tapi ini lebih pekat. Sampe puyeng gue,” jelasnya.
Di titik lainnya, yaitu Taman Galaxy, Kota Bekasi, bau itu juga tercium. Salah satu warga, Jovita Irene, mencium bau itu saat keluar dari mobilnya usai memarkirkannya di garasi.
“Iya terus kan saya kan pikir apa bensinnya (bocor), bau banget bau bensin, terus saya buka tangki bensinnya udah rapet kok semua. Waktu masuk ke rumah ternyata bau juga di dalam rumah,” ucap Jovita.