Pendiri Negara Rakyat Nusantara Caleg Gerindra 2014, Muzani Tak Tahu

31 Januari 2020 18:51 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Aktivis JAK sekaligus pendiri Negara Rakyat Nusantara Yudi di tahanan Bareskrim Polri. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Aktivis JAK sekaligus pendiri Negara Rakyat Nusantara Yudi di tahanan Bareskrim Polri. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Pendiri Negara Rakyat Nusantara, Yudi Syamhudi Suyuti, ternyata pernah menjadi caleg DPR RI Partai Gerindra dari Dapil VI Jateng tahun 2014. Menanggapi hal itu, Sekjen Gerindra Ahmad Muzani mengaku belum mengecek masalah tersebut.
ADVERTISEMENT
"Saya belum cek. (Caleg) 2014 itu sudah lama. Jadi kita terhadap orang yang pernah jadi caleg, itu kan namanya kader," kata Muzani di Gedung DPR RI, Kompleks Parlemen, Jakarta, Jumat (31/1).
Sekjen Gerindra Ahmad Muzani. Foto: Rafyq Panjaitan/kumparan
Menurutnya, jumlah kader Gerindra hingga saat ini sudah mencapai jutaan. Sehingga, nyaris tidak mungkin memonitor satu per satu kadernya.
"Sampai sekarang kader Gerindra ada 17 juta. Gimana cara monitornya? Begitu, kan?" ungkap Muzani.
Namun, Muzani memastikan, ia akan mengecek lagi status pendiri Negara Rakyat Nusantara itu. Selain itu, ia memastikan, pihaknya akan memantau lebih lanjut status Yudi sebagai bagian dari Gerindra.
"Kalau ada, di antara mereka yang masuk organisasi, kami tidak memiliki pantauan. Tapi kalau sudah begitu, ya nanti kita akan cek kebenarannya dan kita akan pantau," ucapnya.
ADVERTISEMENT
Yudi Syamhudi Suyuti ditangkap Bareskrim Polri, Rabu (29/1), dengan dugaan makar. Menurut Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol Argo Yuwono, aktivis JAKI itu sudah ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan.
“Penyebaran berita bohong dan atau makar,” kata Argo kepada kumparan, Jumat (31/1).