Ridwan Kamil-Suswono Akan Gelar Kampanye Akbar 14 dan 23 November

31 Oktober 2024 23:09 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Paslon nomor urut 01 Ridwan Kamil-Suswono saat Debat Kedua Pilgub Jakarta di City Beach International Stadium (BCIS) Ancol, Jakarta, Minggu (27/10/2024). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Paslon nomor urut 01 Ridwan Kamil-Suswono saat Debat Kedua Pilgub Jakarta di City Beach International Stadium (BCIS) Ancol, Jakarta, Minggu (27/10/2024). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
ADVERTISEMENT
Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta, Ridwan Kamil-Suswono (RIDO), akan menggelar kampanye akbar tanggal 14 dan 23 November mendatang.
ADVERTISEMENT
Ketua TIM Sukses (Timses) Pasangan RIDO, Ahmad Riza Patria, mengatakan pihaknya telah menyelesaikan persiapan saksi di tingkat provinsi hingga Tempat Pemungutan Suara (TPS) untuk keberlangsungan kampanye akbar.
“Insyaallah kampanye (Akbar) akan dilaksanakan pada mungkin tanggal 14 ataupun 23 November. Tempatnya persisnya nanti akan kami sampaikan. Sekarang kita sedang konsolidasi menyempurnakan struktur personalia dari partai dari tingkat provinsi sampai ke tingkat PAC,” ujar Riza di Rumah Pemenangan RIDO, Jakarta Selatan, Kamis (30/10).
Ketua Tim Pemenangan Ahmad Riza Patria, Ketua DPW PSI Elva Qobina, Ketua DPD Golkar DKI Jakarta Ahmad Zeki, dan Ketua DPD DKI Jakarta Jupiter NasDem, dalam Konferensi Pers di Rumah Pemenangan RIDO, Jakarta Selatan, Kamis (31/10/2024). Foto: Alya Zahra/kumparan
“Kemudian tidak kalah penting kami sudah Alhamdulillah menyelesaikan persiapan saksi di tingkat provinsi sampai tingkat TPS,” sambungnya.
Lebih lanjut, Riza menyampaikan dari hasil survei, sentimen publik kepada pasangan RIDO memiliki hasil yang memuaskan. Hal ini, kata dia, membuktikan bahwa Jakarta menginginkan sosok pemimpin yang berpengalaman, teruji, dan berprestasi.
ADVERTISEMENT
“Kalau melalui survei-survei teknologi digital sekarang, kita bisa melihat angka-angka sangat baik, sentimen semakin negatifnya semakin kecil, sentimen positif semakin besar," kata dia.
"Dan kami juga bersyukur bahwa warga jakarta ingin menentukan pilihannya pada pemimpin yang berpengalaman, teruji, dan berprestasi,” pungkasnya.