Siswi SMAN 3 Bandung Jatuh dari Lantai 3, Guru-Kepsek Diperiksa Polisi

28 November 2023 17:14 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi loncat dari atas gedung. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi loncat dari atas gedung. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Polisi melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah staf pengajar hingga kepala sekolah di SMAN 3 Bandung terkait dengan insiden seorang siswi terjatuh dari lantai tiga bangunan.
ADVERTISEMENT
"Kami sekarang melaksanakan pemeriksaan menyeluruh ke pengajar dan kepala sekolah," kata Kasatreskrim Polrestabes Bandung, Kompol Agta Bhuwana Putra, ketika dikonfirmasi pada Selasa (2/11).
Menurut Agta, pemeriksaan dilakukan karena lokasi jatuhnya siswi itu berada di lingkungan sekolah. Adapun korban belum dapat dimintai keterangan karena masih dirawat di rumah sakit.
Korban diketahui menderita patah tulang akibat insiden itu. Dikarenakan belum dapat dimintai keterangan, sambung Agta, motif korban loncat dari lantai tiga bangunan itu belum diketahui secara pasti.
Meskipun, sebelumnya beredar kabar korban terjatuh lantaran sempat putus cinta.
"Masih didalami (dugaan putus cinta), korban masih dalam perawatan intensif," ucap dia.
Sebelumnya diberitakan, korban yang masih duduk di bangku kelas 11 itu terjatuh dari ketinggian sekitar 10 meter. Korban menderita patah tulang. Namun, belum diketahui pada bagian mana patah tulang yang dialami korban.
ADVERTISEMENT