Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
UGM Akan Kaji Ulang Danacita, Respons Image Negatif Pinjol
7 Februari 2024 16:40 WIB
ยท
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
"Sedang diinvestigasi, sebetulnya itu dulu tahun 2022 saya belum jadi wakil rektor itu memang ada kerja sama kayaknya di Magister Manajemen setahu saya. Tapi lebih baik coba diklarifikasi, karena mau diperbaiki dibenahi," kata Wakil Rektor UGM Arie Sujito, Rabu (7/2).
Arie mengatakan pihaknya harus merespons tentang image negatif pinjol.
"Bahwa kita harus merespons tentang kecenderungan image yang negatif terhadap pinjol. Saya adalah orang yang tidak setuju, tapi itu peristiwa kerja sama sudah lama," katanya.
UGM akan berusaha membuat skema-skema bantuan kredit yang dilakukan sendiri oleh kampus.
"Nanti kita cek kontraknya (Danacita) sampai kapan. Maka itu, ini lagi didalami," kata Arie.
Sebelumnya, UGM turut bermitra dengan perusahaan pinjol Danacita sebagai opsi pembayaran UKT secara kredit. Itu ditawarkan sebagai opsi pembayaran terakhir.
ADVERTISEMENT
"Kalau ditanya skema bahwa pola pembayaran kepada mahasiswa itu opsi terakhir untuk menggunakan Danacita," kata Sekretaris UGM Andi Sandi melalui sambungan telepon, Kamis (1/2).
Danacita menjadi opsi terakhir karena masih ada permohonan keringanan UKT sampai 0 persen. Kalau pun sudah ditempuh tapi masih berat untuk membayar maka masih ada beasiswa dari UGM.
"Secara prinsip opsi itu (Danacita) adalah opsi yang terakhir," katanya.
Menurutnya yang baru bisa menggunakan Danacita ini adalah Fakultas Ekonomika dan Bisnis (FEB). Mahasiswa yang bisa mengakses pun mereka yang menempuh pascasarjana.
"Sampai hari ini ada 33 yang menggunakan. Sebagai catatan, perlu digarisbawahi, yang menggunakan adalah mahasiswa pascasarjana yang sudah bekerja," katanya.
Danacita hanya digunakan oleh mahasiswa yang memang paham dengan penggunaan Danacita ini.
ADVERTISEMENT
"Sampai saat ini yang menggunakan tidak ada yang bermasalah. Di UGM fine-fine aja, dan itu opsi tidak ada kewajiban," jelasnya.