Harga Motor Listrik GESITS Jadi Rp 13 Juta, Sewa Baterai Bulanan Rp 199 Ribu

30 April 2024 14:00 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Partisipasi GESITS di pameran Periklindo Electric Show (PEVS) 2024.  Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Partisipasi GESITS di pameran Periklindo Electric Show (PEVS) 2024. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
ADVERTISEMENT
GESITS menawarkan program penjualan baru supaya produknya terjangkau untuk pasaran. Saat ini harga motor listrik GESITS dijual Rp 20,9 hingga Rp 21,9 jutaan setelah dipotong Rp 7 juta dari program bantuan pemerintah.
ADVERTISEMENT
Programnya adalah sewa baterai, yang memungkinkan harga jual unit only lebih murah menjadi Rp 13 jutaan. Ini karena dalam pembelian itu konsumen tidak dibebankan kepemilikan baterai, namun sebagai gantinya harus berlangganan.
Partisipasi GESITS di pameran Periklindo Electric Show (PEVS) 2024. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
Cara ini sebelumnya telah ditempuh oleh beberapa perusahaan mobil maupun motor listrik, untuk mengatasi kendala biaya akuisisi yang tinggi di awal.
"Secara umum kami coba tawarkan produk dalam bentuk rental, setelah cicilan beberapa periode waktu unitnya bisa dimiliki, kedua kami hadirkan juga untuk sewa baterai," ungkap Direktur Pemasaran PT WIKA Industri Manufaktur (WIMA) Doddy Setiawan di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Selasa (30/4).
Partisipasi GESITS di pameran Periklindo Electric Show (PEVS) 2024. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan

Program ownership GESITS untuk karyawan perusahaan

Sebagai penetrasi dari program penjualan tersebut, GESITS mengincar skema ownership program untuk karyawan perusahaan, berkolaborasi dengan Motoriz.
ADVERTISEMENT
Motoriz nantinya akan menjadi pihak yang menyediakan program rental unit, baterai, hingga penyediaan perawatan dan suku cadang. Dengan cara itu, katanya untuk punya motor listrik lebih mudah dijangkau, bahkan untuk servisnya.
"Mulai Rp 875 ribu selama 48 bulan dan sewa baterai Rp 199 ribu per bulan. Kemudahan dealing yang mudah sehingga tidak lagi survei ke rumah. Sesuatu yang jarang diberikan leasing," kata Direktur Utama PT Semesta Motor Indonesia (Motoriz) Okto Larido.
Partisipasi GESITS di pameran Periklindo Electric Show (PEVS) 2024. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
"Dan ini enggak pakai uang muka selama perusahaan mau melakukan pemotongan gaji Rp 875 ribu per bulan ditambah Rp 199 ribu sewa baterainya. Kalau dibagi 30 itu sekitar Rp 35 ribuan sehari," tambahnya.