Honda WR-V Produksi India Tembus Pasar Jepang

22 November 2023 8:05 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Honda WR-V di Jepang. Foto: Carscoop
zoom-in-whitePerbesar
Honda WR-V di Jepang. Foto: Carscoop
ADVERTISEMENT
Honda WR-V resmi diperkenalkan di Jepang. Bukan model serupa dengan di Indonesia, melainkan versi yang dipasarkan dan didatangkan langsung dari India.
ADVERTISEMENT
WR-V di Jepang mengambil basis dari Honda Elevate di India. Dari bentuk dan desain eksterior maupun interiornya sangat jelas berbeda dibanding yang dijual di dalam negeri.
Model yang debut secara global pada awal tahun itu merupakan hasil pengembangan tim R&D Asia Pacific di Thailand dan R&D di India. Ia punya konfigurasi 5-tempat duduk dan berada di segmen B SUV.
WR-V versi Negeri Sakura punya panjang 4.312 mm, lebar 1.790 mm, dan tinggi 1.650 mm. Serta sumbu roda sepanjang 2.650 mm dengan ground clearance 220 mm, mengutip Carscoop.
Honda WR-V di Jepang. Foto: Carscoop
Bedakan dengan WR-V versi Indonesia yang memiliki panjang 4.060 mm, lebar 1.780 mm, dan tinggi 1.608 mm. Serta wheelbase membentang 2.485 mm.
Soal tampang, WR-V tak jauh berbeda dengan Elevate. Masih mencirikan desain mobil anyar Honda dengan grill besar dikombinasikan lampu utama pipih yang sudah pakai LED, begitu juga dengan lampu kabutnya.
ADVERTISEMENT
Tak lupa, agar menguatkan kesan SUV dan ala-ala crossover-nya, panel cladding hitam dari depan, samping hingga ke belakang sudah pasti disematkan. Sebagai pemanis, ada aksen silver seolah seperti mud guard di bagian bawahnya, serta roof rack pada bagian atapnya.
Ada beberapa bagian pada WR-V yang mengingatkan SUV Honda lainnya seperti penggunaan velg 17-inci yang mirip dengan BR-V, kemudian lampu belakang yang sekilas juga senada dengan WR-V versi Indonesia.
Honda WR-V di Jepang. Foto: Carscoop
Kemiripan juga ada pada sektor sumber tenaga, pakai mesin 1.500 cc DOHC i-VTEC di atas kertas menghasilkan tenaga 119,3 dk pada 6.000 rpm dan torsi 145 Nm di 4.300 Nm. Figur tenaga tersebut dikawinkan dengan transmisi matik CVT dan manual 6-percepatan ke roda depan.
ADVERTISEMENT
Pada bagian interiornya, pabrikan baru mengungkapkan desain dasbornya. Namun, yang bisa dilihat adalah desain yang benar-benar baru dan tidak mengambil dari mobil Honda lainnya. Di tengahnya ada layar sentuh yang sudah terkoneksi dengan Honda Connect.
Honda WR-V itu recananya akan resmi dipasarkan di Jepang tahun 2024 mendatang. Banderolnya diprediksi mulai dari 2 juta Yen sampai di bawah Rp 2,5 juta Yen atau Rp 204-255 jutaan, membuatnya lebih terjangakau dari Vezel atau HR-V.
***