Mobil Listrik MG ZS EV dan MG 4 EV Buatan Lokal Dijual Mulai Rp 433 Juta

10 Januari 2024 14:55 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Peluncuran harga mobil listrik MG ZS EV dan MG 4 EV di Jakarta, Rabu (10/1). Foto: Sena Pratama/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Peluncuran harga mobil listrik MG ZS EV dan MG 4 EV di Jakarta, Rabu (10/1). Foto: Sena Pratama/kumparan
ADVERTISEMENT
Setelah malang melintang hanya jadi model pameran, MG Motor Indonesia akhirnya mengungkapkan harga resmi mobil listrik MG ZS EV dan MG 4 EV yang sudah dirakit lokal.
ADVERTISEMENT
MG 4 EV sudah diproduksi di dalam negeri. Sesuai janji, tidak hanya MG 4 EV melainkan juga MG ZS EV yang diproduksi lokal,” ujar PR & Marketing Director MG Motor Indonesia, Arief Syarifudin di Jakarta, Rabu (10/1/2024).
Menyoal banderol, MG 4 EV dijual dengan harga Rp 433 juta dan MG ZS EV Rp 453 juta on the road (OTR). Menariknya, harga 4 EV turun sekitar Rp 200 jutaan dari semula Rp 649 juta saat pengenalan harganya tahun 2023 lalu.
“Perlu diketahui bahwa kedua harga model yang kami perkenalkan ini merupakan varian tertinggi,” imbuh Arief.
Peluncuran harga mobil listrik MG ZS EV dan MG 4 EV di Jakarta, Rabu (10/1). Foto: Sena Pratama/kumparan
Bicara spesifikasi, MG ZS EV versi CKD dibekali dengan motor listrik permanen magnet synchronous motor yang bisa menghasilkan tenaga 141 dk dan torsi 350 Nm. Daya listriknya disuplai dari baterai lithium ion 44,5 kWh yang bisa menjelajah sejauh 355 kilometer.
ADVERTISEMENT
Pengisian dayanya membutuhkan waktu 30 menit untuk sekadar mengisi hingga 80 persen dari nol dengan jenis DC. Sementara pengisian jenis AC membutuhkan waktu 6,5 jam.
Kelengkapannya meliputi fitur keselamatan aktif MG Pilot, layar sentuh multimedia 10,1-inci, 12,3-inci virtual meter cluster, serta fitur konektivitas i-Smart hingga fitur Vehicle to Load (V2L) untuk menyalurkan daya listrik ke perangkat rumah tangga.
Peluncuran harga mobil listrik MG ZS EV dan MG 4 EV di Jakarta, Rabu (10/1). Foto: Sena Pratama/kumparan
Sedangkan MG 4 EV tidak berbeda saat pertama diperkenalkan di Tanah Air. Ia punya dimensi panjang 4.287 mm, lebar 1.836 mm, tinggi 1.516 mm. Sumbu rodanya membentang sepanjang 2.705 mm dan ground clearance setinggi 117 mm.
Pada struktur rangka Full Space Frame-nya bersemayam baterai Lithium Fero Phosphate berkapasitas 51 kWh yang menjanjikan daya tempuh hingga 425 kilometer untuk sekali pengisian penuh, kasarannya cukup untuk jalan dari Jakarta ke Semarang.
ADVERTISEMENT
Pengisian dayanya mendukung ultra fast charging, yang mana dari 10-80 persen bisa rampung hanya 35 menit. Daya listrik tersebut disuplai ke motor penggerak yang diletakkan di belakang alias penggerak belakang (RWD).
Kekuatan tenaga yang dapat dihasilkan sebesar 123,2 dk dan torsi maksimum mencapai 250 Nm. Konfigurasi itu menghasilkan akselerasi dari nol sampai 100 km/jam tuntas dalam 7,7 detik.