Modifikasi Honda Vario Jadi Kekar Mirip X-ADV, Tertarik Bikin?

8 Januari 2021 14:26 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Modifikasi Honda Vario jadi X-ADV Foto: dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Modifikasi Honda Vario jadi X-ADV Foto: dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Tampilan Honda Vario yang memiliki kombinasi sporty dan elegan, bisa dirombak jadi makin kekar juga sangar seperti Honda X-ADV. Ini bakal cocok bagi Anda pemilik Vario yang mau mengubahnya jadi moge.
ADVERTISEMENT
Inspirasinya datang dari seorang ahli modifikasi digital, Tendy Pao. Dirinya menyulap Honda Vario model sebelum penyegaran terakhir, menjadi mirip Honda X-ADV.
"Sebenarnya ini bodi swap ya bukan engine swap, jadi basic tetap dari X-ADV 750, tapi dimodifikasi downgrade pakai bodi Vario," terang Tendy menceritakan konsep modifikasinya kepada kumparan, Kamis (7/1).
Modifikasi Honda Vario oleh Tendy Pao. dok. instagram.com/tendypao
Benar saja jika dilihat detail, panel bodi Vario yang masih dipertahankan hanya tabeng depan beserta housing lampu, hingga panel bodi samping dari tengah ke buritan.
Tampak lampu belakang maupun behel atau hand grip Honda Vario masih tersemat pada hasil karya Tendy. Kecuali spakbor. "Makanya secara visual seperti Vario yang dimodifikasi lebih kekar," terangnya lagi.
Namun Tendy menawarkan opsi lain. Ada model yang setangnya naked dan dipasangkan speedometer dari Honda BeAT Street. Bisa juga tetap menggunakan setang dan cover panel instrumen bawaan Vario, supaya unsur skutiknya masih tetap dipertahankan.
Modifikasi Honda Vario jadi X-ADV Foto: dok. instagram.com/tendypao
Tak kalah menarik hadir pula opsi tabeng depan yang dipasangkan windshield hitam bawaan Honda PCX. Dengan penambahan aksesori ini sekilas wajahnya jadi makin sangar.
ADVERTISEMENT
Selebihnya dari kaki-kaki tetap menggunakan bawaan Honda X-ADV. Suspensi depannya berupa upside down, sementara bagian belakang pakai lengan ayun alumunium yang dipasangkan shockbreaker tunggal.
Modifikasi Honda Vario jadi X-ADV Foto: dok. instagram.com/tendypao
Selanjutnya mengenai dapur pacu juga tetap menggunakan mesin bawaan X-ADV. Biar lebih menguatkan karakter petualang disematkan crash bar, lampu kabut, sampai side box buat kebutuhan touring.
Jadi model mana yang Anda suka? Pakai aksesori PCX, setang telanjang seperti BeAT Street, atau tetap pakai tabeng depan Vario? Sampaikan pendapatmu di kolom komentar, ya!