Motor Petualang Baru Termurah BMW Meluncur di Indonesia Tahun Depan

22 April 2020 9:46 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bocoran BMW G 310 series berpenampilan baru. Foto: dok. Rideapart
zoom-in-whitePerbesar
Bocoran BMW G 310 series berpenampilan baru. Foto: dok. Rideapart
ADVERTISEMENT
BMW Motorrad memiliki beberapa line-up model roda dua berkubikasi kecil. BMW G 310 R dan G 310 GS misalnya.
ADVERTISEMENT
Awalnya kedua motor ditujukan para pengguna pemula di Eropa. Hanya saja pabrikan melihat peluang besar bila dipasarkan di Asia, yang juga jadi amunisi mereka melakukan penetrasi.
Motor BMW G 310 R di IIMS. Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
Lima tahun pasca melakoni debut global, pabrikan akhirnya merombak motor murah BMW tersebut. Melansir Rideapart, ubahan terfokus pada tampilan dan urusan aerodinamika.
Pada varian GS panel bodi dibuat lebih ramping. Paruh bebek atau front beak yang jadi ciri khas motor juga dibuat lebih meruncing.
Bocoran BMW G 310 series berpenampilan baru. Foto: dok. Rideapart
Sementara pada tipe R, yang bentuknya bertemakan 'Roadster', juga ada revisi pada panel bodi samping. Selebihnya urusan pencahayaan, dua-duanya sudah menganut LED, sebelumnya masih bohlam biasa.
Oke karena motor merupakan produksi India, ada kemungkinan ada rombakan pada jantung mekanis. Mengingat di sana sudah memberlakukan aturan baru soal emisi kendaraan.
Bocoran BMW G 310 series berpenampilan baru. Foto: dok. Rideapart
CEO Maxindo Moto-BMW Motorrad Indonesia, Joe Frans pun menjelaskan motor tersebut bakal menyapa konsumennya di Tanah Air tahun depan.
ADVERTISEMENT
"Pada dasarnya BMW Motorrad selalu improve, berkompetisi, apalagi dengan keluarnya KTM 390 dengan spesifikasi di atas G310 kan, jadi sudah saatnya untuk improvisasi," katanya saat dihubungi kumparan, Selasa (21/4).
Namun Joe belum membeberkan bocoran lanjutan soal produk terbaru itu. "Karena masih trial, belum dikasih tahu juga spesifikasi resminya," katanya.
BMW G 310 GS. Foto: kumparanOTO
Saat ini G 310 R maupun G 310 GS merupakan model BMW paling laris di Indonesia. Banderolnya berturut-turut Rp 116 dan 133 juta dalam kondisi off the road Jakarta.
Kedua motor menggendong mesin 313 cc berpendingin cairan, satu silinder yang menjanjikan tenaga 32 dk di 9.500 rpm dan torsi maksimum 28 Nm di putaran 7.500 rpm. BMW G 310 R dan G 310 GS menganut sistem transmisi manual 6-percepatan.
ADVERTISEMENT
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)
*****
Yuk! bantu donasi atasi dampak corona.