Pakai Seragam Baru, Mitsubishi Xpander AP4 Siap Turun di Rally Danau Toba 2022

2 Agustus 2022 17:14 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Livery baru mobil balap Mitsubishi Xpander AP4. Foto: Xpander Rally Team
zoom-in-whitePerbesar
Livery baru mobil balap Mitsubishi Xpander AP4. Foto: Xpander Rally Team
ADVERTISEMENT
Mitsubishi Xpander Rally Team (MXRT) memperkenalkan seragam baru mobil balap andalan mereka, Mitsubishi Xpander AP4 pada Selasa (2/8).
ADVERTISEMENT
Masih didominasi dengan warna merah dan putih, Xpander AP4 dengan desain livery baru ini dipersiapkan untuk ikut dalam balapan Kejuaraan Nasional (Kejurnas) reli bertajuk Rally Danau Toba 2022 yang akan berlangsung di Sirkuit Hutan Tanaman Industri (HTI) Sektor Aek Nauli, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara pada 5 hingga 7 Agustus 2022 mendatang.
“Xpander AP4 akan menghadapi petualangan yang berbeda di Rally Danau Toba. Belum pernah ada mobil MPV keluarga dengan penyesuaian minim yang turun di arena reli. Saya ingin menunjukkan bahwa Xpander AP4 tidak hanya nyaman sebagai mobil keluarga, namun juga kompetitif dan tangguh di segala medan, bahkan di medan yang sangat berat yaitu reli," ucap Pebalap Mitsubishi Xpander Rally Team, Rifat Sungkar.
ADVERTISEMENT
Berbeda dengan sprint rally yang sebelumnya pernah diikuti oleh Xpander AP4, speed rally Danau Toba ini memang menyuguhkan tantangan yang lebih berat. Mulai dari arena treknya yang lebih berat serta total jarak tempuhnya yang mencapai 170 kilometer.
Nantinya, mobil balap Mitsubishi Xpander AP4 ini akan digeber langsung oleh sang pebalap, Rifat Sungkar bersama navigator M. Redwan.
Livery baru mobil balap Mitsubishi Xpander AP4. Foto: Xpander Rally Team

Matangkan persiapan

Berbagai persiapan teknis pun terus dimatangkan oleh Rifat Sungkar bersama timnya MXRT serta Ralliart Selandia Baru. Tidak hanya itu, serangkaian uji coba dan pengetesan juga telah dilakukan dan menunjukkan hasil yang memuaskan.
Tak hanya persiapan teknis, tampilan luar dari mobil balap Xpander AP4 pun turut diperbarui. Masih hadir dengan basis wajah Xpander Cross, Xpander AP4 kini didominasi dengan livery berwarna merah serta ada beberapa kombinasi warna putih dan hitam.
ADVERTISEMENT
Pada bagian depan, terdapat logo Mitsubishi Motors yang cukup besar pada bagian kap mesin dan kaca depan. Sementara pada sisi samping, nampak tulisan Xpander yang sangat besar serta ada tulisan slogan dari Mitsubishi dan Xpander, yaitu #Life'sAdventure dan #TemanSejalan.
"Motorsport telah cukup lama menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari sejarah perjalanan Mitsubishi Motors secara global. Namun lebih dari itu, kami ingin menunjukkan semangat “Life’s Adventure” dari pengguna line-up Mitsubishi Motors di Indonesia, untuk dapat memaksimalkan mobil Mitsubishi Motors kesayangannya dalam petualangan dan perayaan semangat hidup dengan beragam aktivitas sesuai dengan minat dan kebutuhan emosional mereka," kata President Director PT Mitsubishi Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), Naoya Nakamura.
Lingkar kemudi balap di Xpander AP4 Foto: dok. Istimewa

Spesifikasi Mitsubishi Xpander AP4

Terkait spesifikasi mesinnya, Mitsubishi Xpander AP4 ini mengusung mesin bensin berkode 4B11 yang sebelumnya dipakai pada Mitsubishi Lancer dan Outlander Sport.
ADVERTISEMENT
Pada spesifikasi aslinya, mobil ini sejatinya memiliki spesifikasi 4-silinder DOHC 16-katup MIVEC berkapasitas 2.0 liter dan menghasilkan tenaga 156 dk pada 6.000 rpm dan torsi 199 Nm pada 4.250 rpm.
Hanya saja, khusus pada Xpander AP4 ini, mesin itu mengalami rombakan signifikan dengan penurunan kubikasi atau kapasitas mesin menjadi 1.600 cc. Ini mengikuti regulasi spesifikasi dari mobil balap reli AP4 di asia pasifik.
Tombol pengaturan di konsol tengah Xpander AP4 Foto: dok. Istimewa
Menariknya, kendati mengalami penurunan kubikasi mesin, tenaga dan torsi dari Xpander AP4 justru melonjak menjadi 350 dk dan 555,8 Nm. Tenaga dan torsi itu disalurkan ke semua roda melalui transmisi sequential.
Untuk mendukung daya cengkeram yang maksimal, Xpander AP4 menggunakan ban Delium Radial dengan spesifikasi yang berbeda antara ban Tarmac atau aspal dan ban Gravel atau tanah. Berikut lengkapnya.
ADVERTISEMENT
Delium Radial
***