Ramaikan Lintasan Sumatera, PO Palala Rilis 5 Bus Baru Single Glass

7 Februari 2022 7:03 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bus baru PO Palala berbodi single glass. Foto:  Instagram Karoseri Laksana.
zoom-in-whitePerbesar
Bus baru PO Palala berbodi single glass. Foto: Instagram Karoseri Laksana.
ADVERTISEMENT
Persaingan bus AKAP di Pulau Sumatera dipastikan akan semakin sengit dengan hadirnya perusahaan otobus baru asal Sumatera Barat, PO Palala. Berdiri di bawah naungan PT Putra Transindo Mulya, PO Palala berdomisili di Solok, Sumatera Barat.
ADVERTISEMENT
Hadir sebagai pendatang baru, tentu bukan hal yang mudah bagi PO Palala untuk bersaing di bisnis bus AKAP. Apalagi, kini situasi dunia transportasi di Indonesia belum 100 persen pulih akibat pandemi COVID-19.
"Bagi kami cara market bisa hadir ke kami, yaitu kami harus mencukupi fasilitas yang dibutuhkan penumpang pada saat berada di kendaraan kami," ujar Direktur Utama PT Transindo Mulya atau PO Palala, Egi Syafride.
Bus baru PO Palala berbodi single glass. Foto: Instagram Karoseri Laksana.

PO Palala pakai sasis Legacy SR2 Panorama single glass

Pada tahap awal, PO Palala mengoperasikan 5 unit bus besar bersasis Mercedes-Benz OH 1526. Sasis itu dibangun di atas bodi baru garapan karoseri Laksana, yakni bodi Legacy SR2 Panorama.
Ini cukup menarik, sebab bodi Legacy SR2 Panorama mengusung kaca single glass yang kini masih jarang dilirik para perusahaan otobus. Adapun untuk kapasitas penumpangnya, bus PO Palala ini mampu menampung hingga 30 penumpang dengan konfigurasi kursi 2-2.
ADVERTISEMENT
"Yang kami bangun saat ini, kami ingin tampil beda dari yang lain, makanya kami pilih bodi single glass Legacy SR2 Panorama," sambung Egi.
Bus baru PO Palala berbodi single glass. Foto: Instagram Karoseri Laksana.
Berbagai fitur dan fasilitas unggulan, tentu ditawarkan di bagian dalam kelima bus PO Palala ini. Mulai dari jok setiap penumpang yang kini menggunakan ukuran cukup besar dengan sandaran kaki, lalu ada juga audio video on demand, port USB untuk pengisian daya smartphone, dan cup holder di masing-masing jok.
Tidak ketinggalan, setiap penumpang juga akan mendapatkan fasilitas bantal dan selimut. Belum cukup sampai di situ, untuk menambah kenyamanan penumpang saat perjalanan jauh, bus PO Palala juga dilengkapi dengan Air Purifier yang mampu menetralkan udara agar lebih bersih dan sejuk.
ADVERTISEMENT
Bus baru PO Palala berbodi single glass. Foto: Instagram Karoseri Laksana.
Terdapat juga kamera CCTV, 2 LCD TV, sekat di bagian depan dan belakang, dispenser, mini bar, ruang merokok, serta toilet.
"Jadi yang terpenting bagi saya itu, bagaimana bisa melayani penumpang senyaman mungkin seperti mereka di rumah. Jadi walaupun mereka melakukan perjalanan jauh, tapi mereka seperti di rumah sendiri," ucap Egi.
Bus baru PO Palala berbodi single glass. Foto: Instagram Karoseri Laksana.

PO Palala layani Rute Sumatera Barat-Jabodetabek

Rencananya, kelima unit bus PO Palala ini akan melayani rute perjalanan dari wilayah Sumatera Barat, tepatnya Kabupaten Payakumbuh hingga Karawang, Jawa Barat. Bila melihat pada situs resminya, ada beberapa agen yang akan disinggahi oleh PO Palala. Berikut lengkapnya.
Jabodetabek
Bus baru PO Palala berbodi single glass. Foto: Instagram Karoseri Laksana.
Sumatera Barat
ADVERTISEMENT
Sayangnya, belum ada informasi mengenai besaran harga tiket yang dikenakan untuk perjalanan dari Sumatera Barat menuju Jabodetabek atau sebaliknya.
Bus baru PO Palala berbodi single glass. Foto: Instagram Karoseri Laksana.

Spesifikasi Mercedes-Benz OH 1526

Mengandalkan sasis bus Mercedes-Benz OH 1526, bus ini dibekali mesin turbo diesel 6-silinder berkapasitas 6.400 cc. Di atas kertas, mesin itu mampu memuntahkan tenaga 260 dk dan torsi 950 Nm yang dikawinkan dengan transmisi manual 6-percepatan.
***