Sepele, Aksesori yang Bikin Konsumsi BBM Irit Saat Mudik

4 April 2024 4:00 WIB
ยท
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi pemasangan kaca film V-Kool. Foto: Fitra Andrianto/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pemasangan kaca film V-Kool. Foto: Fitra Andrianto/kumparan
ADVERTISEMENT
Kalau hawa panas di dalam mobil tetap terasa meski sudah memaksimalkan suhu AC mobil, mungkin kaca film jadi penyebabnya. Kaca film yang sulit menolak panas bisa bikin suhu kabin tetap panas.Imbasnya pengeluaran bahan bakar (BBM) jadi boros.
ADVERTISEMENT
Head of Promotion Advertising & PR Department PT V-Kool Indo Lestari, Monita Cherline
bilang, kaca film mampu membantu menolak panas berlebih yang masuk ke dalam kabin, sehingga pengguna tidak perlu mengatur suhu terlalu rendah dan kecepatan kipas terlalu tinggi dalam waktu yang cukup lama.
"Betul, penggunaan AC mobil yang berlebih akan mempengaruhi penggunaan bahan bakar," kata Monita saat ditemui beberapa waktu lalu.
"Contohnya kaca film V-Kool dengan teknologi canggih multilayer sputtering film yang memiliki daya selektif gelombang sehingga dapat meneruskan cahaya tampak semaksimal mungkin dan menolak panas dari matahari," pungkasnya.
Kaca film V-Kool. Foto: Ghulam Muhammad Nayazri
Monita mengatakan dengan menggunakan kaca film, hasilnya kabin tetap mampu menerima cahaya matahari dengan maksimal. Namun, energi panas yang ditolak tetap tinggi, menjaga suhu kabin tetap teduh dan nyaman.
ADVERTISEMENT
"Dengan demikian, kinerja mesin akan bisa lebih ringan dan otomatis konsumsi BBM menjadi lebih efisien. Selain itu, salam salah satu uji independen, diketahui bahwa pemakaian kaca film V-Kool pada satu kendaraan bisa mengurangi 132 kg CO2 atau sama saja menanam 11 pohon per tahun," tukas Monita.

Pilihan kaca film V-Kool di Indonesia

V-Kool punya banyak variasi produk yang sesuai dengan keinginan konsumen. Pilihannya ada tiga yakni Ultimate Solitaire Series, Diamond Series, dan New Black Series.
"Ultimate Solitaire Series ada seri tertinggi dan terbaik dari V-Kool, cocok buat konsumen yang menginginkan kenyamanan sekaligus ruang privasi lebih," pungkas Monita.
V-Kool Limited Edition Ultimate Solitaire Series, Rabu (11/12). Foto: Ghulam Muhammad Nayazri
Ultimate Solitaire Series dengan seri VK30 memiliki tingkat kegelapan 50 persen dan VK10 yang punya tingkat kegelapan hingga 80 persen.
ADVERTISEMENT
"Sementara untuk Diamond Series ini spesial memiliki multi-layer sputtered metal yang diperkuat dengan emas yang sangat baik dalam memantulkan panas," jelas Monita.
Sedangkan Diamond Series konsumen bisa memilih VK70 yang punya tingkat kegelapan 20 persen atau VK40 dengan kegelapan 40 persen, sangat tepat untuk kaca depan.
Sementara untuk kaca samping dan belakang, kombinasi VK-VIP dan X15 dengan kegelapan 60 persen dipastikan bisa menjamin privasi dan kenyamanan.
Kaca film V-Kool. Foto: Ghulam Muhammad Nayazri
"Untuk memenuhi permintaan kaca film non-metal dari konsumen, kami mengeluarkan New Black Series yang menggunakan nano technology infrared non-metal," tambah Monita.
Pilihannya ada VRX60 dengan tingkat kegelapan 30 persen yang coco dipasang di depan dan VRX15 dengan tingkat kegelapan 60 persen untuk penggunaan kaca samping dan belakang.
ADVERTISEMENT
"Meski demikian, kaca film New Black Series Series V-Kool memiliki kualitas terbaik dibanding kaca film non-metal lainnya. Kaca film ini memiliki Infra Red Rejection/IRR atau daya tolak panas lebih dari 96 persen. Umumnya, kaca film jenis ini mempunyai IRR 55-65 persen," tutup Monita.
Ilustrasi pemasangan kaca film V-Kool Foto: Fitra Andrianto/kumparan

Promo kaca film V-Kool

Nah, bagi Anda yang berencana mengganti kaca film mobil, segera manfaatkan promo produk kaca film V-Kool, yang kini bisa didapatkan dengan program menarik diskon 30 + 8% hanya di official store VK di Tokopedia
Anda bisa menikmati kualitas kaca film V-Kool dengan program skema cicilan 0 persen selama enam bulan. Plus, Anda juga bisa mendapatkan potongan harga yang sama dengan pembelian kaca film non-cicilan.
ADVERTISEMENT