Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Spek Mitsubishi Triton Baru Rifat Sungkar untuk Balap AXCR 2023
27 Juli 2023 12:02 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Selain Rifat, Mitsubishi Motors menurunkan tiga mobil untuk Tim Mitsubishi RALLIART yang akan dikemudikan oleh Chayapon Yotha (Thailand) yang merupakan juara AXCR tahun lalu dan Katsuhiko Taguchi (Jepang) yang menjadi juara Reli Asia-Pasifik tahun 1999 serta 2010. Sementara Rifat Sungkar pada tahun lalu berhasil menempati posisi ke-5 di AXCR musim sebelumnya.
“Kami sangat bersemangat untuk dapat bersaing dengan model Mitsubishi all new Triton, yang telah sepenuhnya didesain ulang dan berevolusi secara signifikan dalam semua aspek,” kata direktur tim Mitsubishi RALLIART Hiroshi Masuoka melalui rilis yang diterima kumparan.
All new Triton untuk ajang AXCR, lanjutnya telah lulus uji ketahanan lebih dari 2.000 km di Jepang dan Thailand. “Kami telah memastikan bahwa mereka memberikan performa yang lebih baik daripada model tahun lalu di setiap stage, mulai dari tanah datar untuk kecepatan tinggi, hingga stage berlumpur dengan kecepatan rendah,” katanya.
ADVERTISEMENT
Spek Mitsubishi Triton AXCR 2023
Adapun all new Triton menggunakan model dengan spesifikasi Thailand dan telah mendapat sejumlah ubahan untuk memenuhi standar Grup T1 Federation Internationale de Automobile (FIA) untuk kendaraan lintas alam yang dimodifikasi.
Sebelum dirilis, mobil ini sempat diperkenalkan dalam bentuk konsep di Bangkok International Motor Show pada Maret 2023 lalu.
Demi memenuhi standar balap AXCR, mobil reli Triton mendapat tambahan roll cage dan bumper guard, serta beberapa komponen carbon fiber untuk memangkas bobot kendaraan seperti pada kap mesin, pintu depan dan belakang, serta tempat tidur kargo. Tak cuma itu, velg juga menggunakan aluminium.
Konfigurasi ini membuat bobot mobil ini setara dengan yang digunakan pada tahun lalu, namun memiliki ukuran bodi yang lebih besar.
ADVERTISEMENT
Sektor performa dan pengendalian juga mendapat penyesuaian. Di mana suspensi belakang dan belakang diatur ulang serta LSD untuk peningkatan handling dan stabilitas. Sementara mesin turbo Diesel 2.4L juga mendapat penyesuaian.
Bukan cuma Triton, Mitsubishi juga menurunkan Delica D:5 untuk menunjang keperluan tim reli.