Sudah Tahu Bedanya Servis Berkala dan Tune Up Mobil?

6 Agustus 2020 9:00 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi servis mobil di Auto2000. Foto: istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi servis mobil di Auto2000. Foto: istimewa
ADVERTISEMENT
Pemilik mobil wajib merawat kendaraannya supaya tetap prima dan tak mudah rusak. Namun, ada 2 pengertian perawatan yang jarang dipahami, servis berkala dan tune up.
ADVERTISEMENT
Kebanyakan orang masih menganggap keduanya sama, padahal berbeda. Lalu, apa perbedaannya?
"Tune up lebih berfokus dan diperkecil di sektor mesin saja," jawab pemilik bengkel mobil Anugrah Racing Tato Anugrah kepada kumparan, Selasa (4/8).
Ilustrasi mekanik sedang melihat keadaan mesin mobil Foto: Istimewa
Nah, pengerjaan khusus di sektor mesin berupa penyetelan, kalibrasi, scanning mesin, sensor, dan juga pembersihan komponen-komponen lainnya.
"Penyetelan itu macam-macam, bisa dari klep, timing belt, dan yang lainnya. Bila dibutuhkan kami juga akan membersihkan ruang bakar," terang Toto lagi.
Ilustrasi mekanik sedang melihat keadaan mesin mobil Foto: Istimewa
Tak cuma itu, pengecekan juga dilakukan pada bagian kompresi mesin, pengapian, dan throttle body.
Sementara untuk servis berkala, hanya sebatas pengecekan bagian fluida, filter udara, sistem injeksi, pengecekan rem, dan kelistrikan. Sementara inspeksi khusus di jantung mekanis, tidak begitu diperhatikan.
ADVERTISEMENT

Tune up mesin terbagi menjadi 2 jenis

Ilustrasi Buka Kap Mesin Mobil Foto: muhammad ikbal/kumparan
Menyoal banderolnya, untuk masing-masing bengkel punya standar harga yang berbeda. Khusus di Anugrah Racing kocek yang harus dikeluarkan mulai Rp 400 ribu
"Tune up ada 2 jenis, pertama tune up kecil dan besar. Harganya dari 400 sampai 800 ribu," katanya.
Harga tersebut bersifat tentatif artinya bisa saja lebih mahal tergantung apakah ada komponen yang harus diganti.
"Tune up kecil biasanya konsumen datang ke sini tiap 1 bulan sekali, itu cuma pembersihan disemprot-semprot saja pakai cairan. Sedangkan tune up besar lebih kompleks dan biasanya harus ganti oli mesin dan matik," paparnya.
***
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona.
ADVERTISEMENT