Tebak-tebakan: Mamalia Apa yang Sanggup Menyelam Paling Dalam di Lautan?

14 Agustus 2023 10:28 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Cuvier's beaked whales (Ziphius cavirostris). Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Cuvier's beaked whales (Ziphius cavirostris). Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Manusia sebenarnya bisa menyelam jauh ribuan meter ke dasar laut. Namun mereka harus pakai wahana khusus seperti kapal berbentuk kapsul untuk menjangkaunya.
ADVERTISEMENT
Selain untuk menghindari tekanan ekstrem, manusia juga tak mungkin bisa menyelam langsung ke laut super dalam. Tapi, di dunia ini ada lho, mamalia yang bisa menyelam super dalam.
Kemampuannya mengalahkan mamalia lain yang hidup di laut. Hewan ini punya nama Cuvier's beaked whales (Ziphius cavirostris).
Mamalia ini bisa menyelam laut hingga hampir 3 km, tepatnya 2.992 meter di bawah permukaan laut. Jika diukur, dalamnya setara 30 Patung Liberty ditumpuk jadi satu.
“Salah satu sumber daya penting mereka, udara, ada di satu tempat — dan sumber daya penting lainnya, yaitu makanan, ada di tempat lain,” kata Nicola Quick, ilmuwan kelautan di Duke University North Carolina, dilansir Live Science.
Pada tahun 2010, para peneliti mulai memasang pelacak satelit ke hewan-hewan ini di lepas pantai California. Mereka mulai merekam pergerakan mereka, dan mereka mengungkap kemampuan menyelam paus yang menakjubkan.
Cuvier's beaked whales (Ziphius cavirostris). Foto: Shutterstock
Salah satu dari delapan paus yang mereka tandai terjun ke bawah 9.816 kaki (2.992 meter). Terlebih lagi, paus bisa menyelam dalam waktu yang lama - ada yang bertahan di bawah air selama lebih dari 2 jam.
ADVERTISEMENT
Pada tahun 2020, Quick dan rekan-rekannya menyaksikan rekor baru. Paus ini dapat bertahan di bawah air selama 3 jam 42 menit.
Mamalia penyelam laut dalam, harus mampu menahan tekanan yang dialami saat berada ribuan kaki di bawah air. Hal tersulit untuk tetap berenang dalam tekanan tinggi adalah menjaga paru-paru. Sebab ini adalah kantong udara yang dapat dengan mudah ‘remuk’ di bawah tekanan yang kuat.
Namun, mamalia penyelam umumnya memiliki kemampuan untuk meratakan paru-parunya saat menyelam. Hal ini dilakukan untuk mengurangi jumlah ruang udara yang harus mereka buka di bawah tekanan.
Cuvier's beaked whales mengalahkan rekor hewan lain dalam urusan menyelam. Ia menyalip anjing laut (Mirounga leonina) yang mampu menyelam hingga kedalaman sekitar 6.560 kaki (2.000 m) dan paus sperma (Physeter macrocephalus).
ADVERTISEMENT