Foto: Penyambutan Atlet Peraih Medali Emas Olimpiade Paris

14 Agustus 2024 9:52 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Atlet Angkat Besi Indonesia peraih medali emas di Olimpiade Paris 2024 Rizky Juniansyah dan atlet Panjat Tebing Indonesia Veddriq Leonardo tiba dari Paris di Terminal 3 VIP Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Selasa (13/8).
ADVERTISEMENT
Kedua atlet peraih medali emas tersebut disambut langsung oleh Menpora Dito Ariotedjo hingga Menteri BUMN sekaligus IOC member Erick Thohir. Selain itu terlihat perwakilan orang tua dari kedua atlet juga nampak ikut hadir menjemput di Terminal 3 VIP Bandara Soekarno Hatta.
Nantinya kedua atlet tersebut diberikan istirahat sehari lalu setelah itu akan diarak dan dijadwalkan bertemu Presiden Joko Widodo 15 Agustus. Raihan dua emas dari Veddriq serta Rizki membuat Indonesia bertengger di posisi ke-39 klasemen akhir Olimpiade Paris 2024.
Pemerintah Indonesia berjanji akan memberikan bonus Rp6 miliar untuk atlet peraih medali emas dan Rp1,6 miliar peraih medali perunggu.
Menpora Dito Ariotedjo (tengah belakang) didampingi IOC Member yang juga Menteri BUMN Erick Thohir (kiri) berswafoto dengan peraih medali emas atlet angkat besi Rizky Juniansyah (kanan) di Olimpiade Paris 2024 setibanya dari Paris di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Selasa (13/8/2024). Foto: Muhammad Iqbal/ANTARA FOTO