Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Marc Marquez Tak Kapok Usai Crash 2 Kali, Akan Lebih Nekat saat Balapan
19 Maret 2022 19:27 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez , mengaku tak kapok meski mengalami crash dua kali dalam Kualifikasi MotoGP Mandalika , Sabtu (19/3). Bahkan, Baby Alien mengaku bakal tampil lebih nekat dalam balapan Minggu (20/3).
ADVERTISEMENT
Sejatinya, Marquez sudah jatuh 3 kali di Sirkuit Mandalika. Sekali di FP2 dan dua kali di Kualifikasi MotoGP Mandalika. Saat di kualifikasi, sang juara dunia 8 kali Kejuaraan Dunia MotoGP jatuh di Tikungan 13 dan 12.
Sementara saat di FP2, Marquez crash di Tikungan 11 hingga tubuh dan motornya terseret dan terguling ke area gravel. Namun, pebalap asal Spanyol itu sama sekali tak kapok.
“Jika saya bisa memilih, saya lebih suka balapan di lintasan basah, meski di lintasan kering pasti akan lebih spektakuler. Bagaimanapun, saya percaya diri, seperti yang telah saya lakukan di kualifikasi dan seperti yang selalu saya lakukan,” jelas Marc Marquez dalam keterangan resmi usai sesi Kualifikasi MotoGP Mandalika, dikutip dari Box Repsol, Sabtu (19/3).
ADVERTISEMENT
“Di Q1 saya mencoba, saya tidak nyaman atau siap, tetapi tidak ada pilihan lain jika kami ingin mencoba di Q2. Crash kedua bisa dihindari. Itu bukan hari [baik] kami, saya harap besok kami akan melakukannya dengan lebih baik [saat balapan]," imbuhnya.
Lebih lanjut, Marquez menjelaskan bahwa dirinya harus mengambil risiko dalam balapan MotoGP Mandalika yang bakal dihelat Minggu (20/3) mulai pukul 14:00 WIB.
“Ini saatnya menyerang, saya tidak bisa memiliki kesabaran yang sama seperti balapan sebelumnya, ingin finis di 10 besar, saya harus menyerang dan mengambil risiko," tegas Marquez.
“Honda telah banyak meningkatkan cengkeraman belakang, tetapi, sekarang bagian depan yang memberi kami lebih banyak masalah. Saya tidak mengerti [penyebab] crash pertama. Namun, kami akan melangkah selangkah demi selangkah [memperbaikinya]. Kami tidak dalam posisi yang kami inginkan, tapi kami akan mencoba," pungkasnya.
ADVERTISEMENT
Besok, Baby Alien bakal memulai balapan dari posisi 14. Sementara, grid pertama menjadi milik Fabio Quartararo (pole position) yang diikuti oleh Jorge Martin dan Johann Zarco.