Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Mola Kirim 13 Petarung ke Amerika Serikat, Ingin Lahirkan Penerus Jeka Saragih
7 Februari 2023 18:54 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Keberhasilan Jeka Saragih menembus partai final Road to UFC menjadi inspirasi bagi petarung-petarung Indonesia. Untuk itu, Mola mengirimkan 13 petarung Indonesia ke Amerika Serikat untuk mengikuti ajang MMA Fight Academy.
ADVERTISEMENT
Mola bekerja sama dengan Komite Olahraga Beladiri Indonesia (KOBI) untuk melahirkan petarung-petarung terbaik. Sebanyak 13 petarung itu didapatkan melalui seleksi di Bali pada Desember 2022 lalu.
''Mola bekerja sama dengan KOBI untuk membina para petarung terbaik Indonesia dari ONE Pride yang akan dilatih di ajang MMA Fight Academy. Mereka kemudian akan diuji kompetisi di Eropa dan dunia dengan target Indonesia memilki juara UFC dalam lima tahun ke depan,'' tulis pernyataan resmi Mola, Selasa (7/2).
Rencananya, petarung tersebut akan bertolak ke Amerika Serikat pada Rabu (8/2) esok. Mereka nantinya akan bertemu Jeka Saragih untuk berlatih bersama.
''Pada 8 Februari, 13 fighter MMA Fight Academy akan berangkat ke San Diego. Mereka akan berlatih secara intensif bersama Jeka Saragih. Semua fasilitas di-support sepenuhnya oleh Mola," tutup penyataan tersebut.
ADVERTISEMENT
Jeka Saragih berlaga di partai final Road to UFC pada Minggu (5/2) lalu. Sayangnya, ia menelan kekalahan di partai tersebut dari petarung India, Anshul Jubli, dengan TKO.