Rupa Elegan Mobil Tim Aston Martin F1 Mejeng di Clarke Quay Singapura

29 September 2022 5:48 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pameran replika mobil tim balap Aston Martin F1 2021 yang dihadirkan di Clarke Quay, Singapura, pada 28 September 2022. Foto: Katondio Bayumitra Wedya/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Pameran replika mobil tim balap Aston Martin F1 2021 yang dihadirkan di Clarke Quay, Singapura, pada 28 September 2022. Foto: Katondio Bayumitra Wedya/kumparan
ADVERTISEMENT
Hijau dan elegan, hadir di tengah gemerlap cahaya dan riuhnya musik. Begitulah gambaran kehadiran replika mobil tim balap Aston Martin F1 musim 2021 (AMR21) yang hadir di salah satu kelab di kawasan Clarke Quay, Singapura, pada Rabu (28/9).
ADVERTISEMENT
F1 GP Singapura akan kembali hadir usai dua tahun absen akibat pandemi COVID-19. Balapan di Sirkuit Marina Bay akan berlangsung pada 2 Oktober 2022.
Warga Singapura amat antusias untuk kembali balapan yang akan dihelat pada malam hari itu. Salah satunya adalah pihak yang menghadirkan AMR21 di Clarke Quay.
Para pengunjung tampak antusias mengabadikan momen dengan mobil balap Aston Martin F1 tersebut. Mereka mengambil foto, merekam video, sedangkan DJ tampak asyik terus memutar musik yang meramaikan suasana malam.
Mobil yang pernah dikendarai Sebastian Vettel dan Lance Stroll itu bisa sampai ke sana karena ada andil salah satu merek minuman yang menjadi sponsor mereka. Mobil balap Aston Martin F1 tersebut akan ada di sana hingga selesai rangkaian F1 GP Singapura.
Pameran replika mobil tim balap Aston Martin F1 2021 yang dihadirkan di Clarke Quay, Singapura, pada 28 September 2022. Foto: Katondio Bayumitra Wedya/kumparan
Pameran replika mobil tim balap Aston Martin F1 2021 yang dihadirkan di Clarke Quay, Singapura, pada 28 September 2022. Foto: Katondio Bayumitra Wedya/kumparan
Pameran replika mobil tim balap Aston Martin F1 2021 yang dihadirkan di Clarke Quay, Singapura, pada 28 September 2022. Foto: Katondio Bayumitra Wedya/kumparan
Pameran replika mobil tim balap Aston Martin F1 2021 yang dihadirkan di Clarke Quay, Singapura, pada 28 September 2022. Foto: Katondio Bayumitra Wedya/kumparan
Pameran replika mobil tim balap Aston Martin F1 2021 yang dihadirkan di Clarke Quay, Singapura, pada 28 September 2022. Foto: Katondio Bayumitra Wedya/kumparan
Sekilas sejarah mengenai Clarke Quay, tempat ini merujuk pada Sir Andrew Clarke, Gubernur Kedua Singapura dan Gubernur Straits Settlements dari tahun 1873 hingga 1875. Dialah yang dulu memainkan peran kunci memposisikan Singapura sebagai pelabuhan utama bagi Negara Bagian Perak, Selangor, dan Sungei Ujong.
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Ya, Singapura dulunya bagian dari Malaysia. Clarke Quay menjadi salah satu dermaga penting di masa silam.
Clarke Quay Foto: Dok. Singapore Tourism Board (STB)
com-Clarke Quay, Singapura. Foto: Shutterstock
Waktu demi waktu berlalu, tempat ini sekarang menjadi tempat pusat beragam kelab malam dan restoran. Namun, Kapal pesiar sungai dan taksi sungai di Singapore River masih dapat diakses dari Clarke Quay.