Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Vittinghus Tanggapi Salah Sebut Fajar/Rian & Marcus/Kevin dari Malaysia
24 Oktober 2022 21:51 WIB
ยท
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Pebulu tangkis asal Denmark , Hans-Kristian Vittinghus , ikut berkomentar soal kesalahan announcer di penobatan juara ganda putra Denmark Open 2022. Saat itu, announcer mengatakan Fajar Alfian/Rian Ardianto dan Marcus Gideon/Kevin Sanjaya berasal dari Malaysia.
ADVERTISEMENT
Menurut Vittinghus, masyarakat Indonesia khususnya pecinta bulu tangkis memaafkan kesalahan announcer tersebut. Apalagi, federasi bulu tangkis Denmark juga sudah meminta maaf atas kesalahan tersebut.
"Apakah seharusnya kalian menerima permintaan maaf federasi bulu tangkis Denmark? Iya. Announcer sudah meminta maaf di arena setelah seremoni," ucap Vittinghus.
"Federasi bulu tangkis Denmark secara resmi sudah meminta maaf kepada kedutaan Indonesia dan PBSI. Ini tidak dapat dihindari, tetapi Denmark sudah mencoba yang terbaik untuk menebus kesalahan dan memastikan itu tidak akan terjadi lagi."
"Semua orang yang terlibat benar-benar menyesal, tetapi ini sama sekali tidak mempengaruhi ikatan besar antara pecinta bulu tangkis dari dua negara besar," tutupnya.
Sebelumnya, Federasi Bulu Tangkis Denmark meminta maaf atas insiden yang kurang mengenakkan di final Denmark Open 2022. Mereka mengaku ada human error saat announcer menyebut asal negara Fajar Alfian/Rian Ardianto (Fajar/Rian) dan Marcus Gideon/Kevin Sanjaya (Marcus/Kevin) saat naik podium.
ADVERTISEMENT
Peristiwa itu terjadi tatkala Fajar/Rian baru saja menekuk Marcus/Kevin via dua gim langsung (21-19 & 28-26) di Arena Fyn, Odense, Minggu (23/10) malam WIB.