Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
vivo X200 Pro Punya Kamera Periskop Raksasa 200 MP, Bisa Zoom 20x
14 Oktober 2024 20:31 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Salah satu yang istimewa dari kamera periskop ini adalah kemampuan zoom 20x yang dapat menghasilkan gambar berkualitas jernih dan detail meski dibidik dari jauh sekali pun.
Untuk sesi video, dia mampu merekam sinematik beresolusi 4K pada 120 frame per detik (fps) dengan 10-bit LOG, serta dukungan fitur 4K HDR Cinematic Portrait Video, termasuk mode telefoto makro dan super landscape.
ADVERTISEMENT
Kamera periskop ini akan ditemani dengan kamera utama 50 MP bersensor Sony Lytia 818 dan bukaan f/1.57, serta kamera ultra-wide 50 MP dengan sensor JN1 dari Samsung. Sementara itu, kamera depannya beresolusi 50 MP untuk kebutuhan selfie pengguna.
X200 Pro juga dilengkapi dengan format Live Photo untuk pengalaman fotografi yang lebih beragam.
Smartphone mengusung layar OLED berukuran 6,78 inci, dengan refresh rate 120 Hz, tingkat kecerahan maksimal 4500 nits, dan HDR10+. Baterainya sendiri berkapasitas 6.000 mAh dengan dukungan fast charging 100W.
vivo memasang Dimensity 9400, prosesor terbaru dari MediaTek, sebagai dapur pacu X200 Pro. Performanya akan ditopang RAM LPPDDR5X Ultra Pro berkecepatan transfer data hingga 10,7 Gbps, dengan kapasitas 16 GB yang bisa ditambah 16 GB dan ruang penyimpanan media hingga 1 TB.
ADVERTISEMENT
vivo X200 Pro tersedia dalam empat pilihan warna Sapphire Blue, Titanium Grey, Moonlight White dan Carbon Black.
Spesifikasi di atas hanya untuk vivo X200 Pro versi China. Ada kemungkinan vivo X200 Pro yang bakal diluncurkan di Indonesia memiliki spesifikasi dan bahkan warna yang berbeda. Belum diketahui kapan vivo X200 Pro meluncur di Indonesia.