Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
10 Rute Penerbangan Tersibuk di Dunia pada 2023, Ada dari Indonesia
2 Januari 2024 13:12 WIB
ยท
waktu baca 3 menitADVERTISEMENT
Perusahaan konsultan penerbangan berbasis di Inggris, Official Airline Guide (OAG) merilis daftar rute penerbangan tersibuk di dunia sepanjang tahun 2023. Menariknya, salah satu rute penerbangan dari Indonesia ada di dalam daftar tersebut.
ADVERTISEMENT
Dilansir dari laman resminya, OAG baru saja merilis "The Busiest Flight Routes of 2023" atau rute penerbangan tersibuk di tahun 2023. Di dalam daftar tersebut ada 10 rute penerbangan internasional dan domestik paling sibuk di tahun lalu.
Untuk menentukan daftar tersebut, OAG melakukan analisa terhadap tren penerbangan mulai dari Januari hingga Desember 2023. Adapun mereka menghitung tren penerbangan, performa rute penerbangan, dan jumlah kursi penerbangan. Hasilnya, ada 10 rute penerbangan internasional dan domestik tersibuk di dunia pada 2023.
Rute Penerbangan Tersibuk di Dunia 2023
OAG mengungkapkan rute penerbangan antara Kuala Lumpur dan Singapura menjadi yang paling diminati tahun ini. Tercatat ada sekitar 4,8 juta kursi penerbangan di rute ini. Hal ini menunjukkan skala peningkatan perjalanan di Asia setelah pandemi COVID-19.
ADVERTISEMENT
Tak hanya itu, mereka juga mencatat jumlah kursi pada tahun 2023 melonjak 50 persen dari tahun lalu menjadi 4,9 juta.
Adapun, peringkat ketiga dan peringkat kedua pada tahun 2023, ditempati oleh rute penerbangan yang sama di tahun 2022 lalu. Rute penerbangan Kairo-Jeddah berada di peringkat kedua dengan 4,7 juta kursi dan Hong Kong-Taipei dengan 4,5 juta kursi.
Menariknya, salah satu rute penerbangan tersibuk di dunia pada tahun 2023 datang dari Indonesia. Rute penerbangan Jakarta menuju Singapura menempati peringkat ketujuh dengan 3,9 juta kursi.
Rute penerbangan internasional tersibuk di dunia pada 2023 menurut OAG:
Selain merilis, rute penerbangan internasional tersibuk di dunia pada 2023. OAG juga merilis rute penerbangan domestik tersibuk pada 2023.
ADVERTISEMENT
Mengutip Sydney Morning Herald, rute penerbangan domestik antara ibu kota Korea Selatan, Seoul, dan tempat liburan populer Pulau Jeju, jadi yang tersibuk di tahun ini. Sebanyak 13,7 juta kursi terjual pada rute tersebut.
Meskipun angkanya tinggi, jumlah kursi tetap 21 persen lebih rendah dibandingkan sebelum pandemi.