Foto: Edukasi Pelestarian Burung Melalui Kegiatan Sensus Burung Air Asia 2023

15 Januari 2023 19:16 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Sejak pagi peserta dari beberapa perwakilan mahasiswa Komunitas Konservasi Satwa Liar ASTA, wadah komunitas aparatur sipil negara (ASN), Jakarta Birdwatchers Society, dan perwakilan Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta bersiap melakukan sensus burung air Asia (Asian Waterbird Census) di Taman Wisata Alam Mangrove Angke Kapuk Jakarta (15/1).
ADVERTISEMENT
Kegiatan sensus ini dilakukan secara rutin setiap tahun di bulan Januari pada minggu kedua sampai minggu ketiga. Tahun-tahun sebelumnya, kegiatan serupa dilakukan oleh BW KEHATI di Hutan Lindung Angke Kapuk, berjarak 7 km dari lokasi kegiatan sensus sekarang.
Hasil sensus burung air 2023 kali ini berhasil mendata 14 jenis burung air, yaitu pecuk-ular asia, kuntul kecil, pecuk-padi hitam, pecuk-padi kecil, blekok sawah, trinil pantai, kowak-malam abu, itik benjut, cangak besar, cangak merah, cangak abu, kokokan laut, kuntul karang, kareo padi, bangau bluwok, dan bambangan hitam.
Pengamat burung saat memotret burung di Taman Wisata Alam Mangrove Angke Kapuk Jakarta (15/1). Foto: Aditia Noviansyah/kumparan