Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Coach hingga Michael Kors, Ini Koleksi 5 Rumah Mode di New York Fashion Week
17 Februari 2022 19:47 WIB
·
waktu baca 5 menitADVERTISEMENT
Pekan mode New York Fashion Week tengah berlangsung sejak 11 hingga 16 Februari 2022. Berbagai rumah mode dunia yang berbasis di New York meluncurkan dan memamerkan koleksi terbaru mereka. Mulai dari Michael Kors , Coach , Tory Burch , Brandon Maxwell, hingga Christian Siriano menggelar fashion show untuk koleksi Fall/Winter mereka.
ADVERTISEMENT
Setelah sempat tertunda atau bahkan melaksanakan fashion show secara virtual karena pandemi, akhirnya sederetan brand tersebut bisa kembali menggelar parade mode secara langsung. Penonton yang hadir dianjurkan untuk mengikuti protokol kesehatan, bahkan ada juga brand yang menyediakan rapid test untuk memastikan semua show berjalan aman dan nyaman.
Pada musim Fall/Winter kali ini, sederetan rumah mode berusaha untuk menghadirkan koleksi busana ready-to-wear atau siap pakai sesuai dengan kondisi sekarang. Tory Burch, misalnya, terinspirasi perempuan New York yang berani mengambil risiko dan kreatif dalam mengekspresikan diri lewat penampilan.
Sedangkan Coach fokus pada koleksi yang bisa menggambarkan warisan Amerika lewat coat dan jaket shearling nan ikonik. Coach juga berkolaborasi dengan seniman grafiti untuk membuat motif unik dalam koleksi Coach Fall 2022.
ADVERTISEMENT
Ada pula busana monokrom karya Michael Kors yang tak cuma hadir dalam warna netral, tapi juga warna berani seperti coral, kuning, dan pink neon. Ia juga memamerkan sejumlah busana bernuansa elegan dan glamor, tapi tetap mementingkan kenyamanan dan kemudahan.
Buat Ladies yang penasaran dengan karya desainer dari New York Fashion Week 2022, kumparanWOMAN telah merangkum sederetan koleksi dari lima rumah mode ternama. Simak detailnya berikut ini.
Coach
Coach memulai debut koleksi Stuart Vevers, Direktur Kreatif Coach dengan acara live runway show di kota New York dengan mengangkat tema 'Somewhere in America'. Digelar di Basketball City di New York's Lower East Side, pada Senin (14/2), Stuart Vevers menghadirkan sederetan koleksi Coach Fall 2022.
ADVERTISEMENT
Pada musim ini, Coach berusaha menggambarkan warisan Amerika lewat coat dan jaket shearling nan ikonik. Coach juga berkolaborasi dengan seniman grafiti Mint and Serf untuk membuat motif unik pada beberapa koleksi. Ada pula koleksi luaran berbahan kulit, gaun rajut dan renda nan manis, hingga busana berwarna neon yang terinspirasi dari leather bar pada tahun '70-an.
“Koleksi Coach selalu saya bangun dengan perasaan, dan untuk Fall 2022, perasaan itu adalah cinta... Untuk mengekspresikannya, koleksi ini mengeksplorasi antara romansa dan ketangguhan untuk menggambarkan warisan Coach. Saya suka ide untuk menciptakan dunia nostalgia di Amerika yang dilihat lewat lensa layar lebar, memadukan energi hari ini dengan nostalgia budaya pop yang selalu menginspirasi saya,” ungkap Stuart Vevers dalam siaran pers yang diterima kumparanWOMAN.
ADVERTISEMENT
Tory Burch
Koleksi terbaru Tory Burch di New York Fashion Week kali ini terinspirasi dari perempuan New York di masa pandemi. Menurut Tory Burch, koleksi Fall/Winter 2022 ini menggambarkan para perempuan yang berani mengambil risiko dan kreatif dalam mengekspresikan diri lewat penampilan. Rumah mode yang berdiri pada 2004 ini berusaha menampilkannya lewat bentuk, motif geometris, warna, dan konvertibilitas.
"Saya ingin memberikan perlengkapan untuk perempuan, saya ingin membuat mereka merasa bisa memakai dan menciptakan karakter mereka sendiri dengan koleksi ini," ungkap Tory Burch kepada Vogue.
Untuk itu, koleksi Tory Burch Fall/Winter 2022 lebih beragam dari sebelumnya. Kali ini tak cuma dress, tapi ada juga track jacket yang dipadukan dengan celana. Koleksi lainnya adalah blazer, jaket, dan rok yang dipadukan dengan ikat pinggang dramatis. Tak ketinggalan, sederetan tas dan sepatu model baru yang lebih simpel dan bisa dipakai sehari-hari.
ADVERTISEMENT
Michael Kors
Untuk koleksi Fall/Winter 2022 kali ini, Michael Kors berusaha menghadirkan koleksi busana yang tidak mengikuti tren pandemi. Tidak ada rangkaian busana model santai dan kasual, melainkan elegan dan glamor. Diiringi oleh penyanyi Miguel yang tampil langsung, fashion show Michael Kors dibuka dengan busana monokrom warna netral. Berikutnya dilanjutkan dengan gaun, jaket, hingga coat monokrom tapi hadir dalam warna terang seperti kuning, coral, dan pink cerah.
Koleksi clutch coat Michael Kors kali ini terinspirasi dari Marylin Monroe. Busana siap pakai lainnya yang juga mencuri perhatian adalah jumpsuit, setelan celana dan blazer, hingga gaun-gaun malam nan glamor yang terbuat dari bahan sequined berwarna hitam, emas, dan perak. Meski fokus pada busana-busana glamor, tapi Michael Kors tak pernah melupakan kenyamanan.
ADVERTISEMENT
"Semua busana malam tersebut mudah dipakai semudah kaus," pungkas Michael Kors kepada Vogue. Menurutnya, arti glamor di tahun 2022 adalah bisa mencuri perhatian, tapi tetap nyaman dipakai.
Christian Siriano
Koleksi Fall 2022 dari Christian Siriano didominasi oleh warna biru. Mulai biru terang hingga gelap, semuanya hadir dalam deretan busana siap pakai dari desainer 36 tahun ini. Menurut Vogue, Siriano menyebut koleksinya dengan nama Victorian Matrix. Sesuai namanya, busana yang dihadirkan didominasi oleh gaun, jaket, rok hingga celana berbahan kulit mengilap khas film Matrix.
Sisi victorian dari koleksi Christian Siriano Fall/Winter 2022-23 ini bisa dilihat dari gaun-gaun megah berbahan velvet. Ada juga gaun model korset dan aksen ruffle yang tak kalah mencuri perhatian. Selain itu, kamu juga bisa melihat beberapa koleksi busana berbahan transparan bermodel manis dengan lengan balon dan atasan model bralette.
ADVERTISEMENT
Brandon Maxwell
Brandon Maxwell terinspirasi oleh neneknya saat membuat koleksi Fall 2022 ini. Ia berusaha memberikan kesan nyaman lewat bahan-bahan pilihan, seperti crushed satin untuk mantel berkerah dobel hingga sweater-dress berbahan rajut. Desainer 37 tahun itu juga memadukan beberapa karyanya dengan celana jeans biru yang terlihat begitu nyaman dipakai.
Untuk memberikan penghormatan terakhir pada neneknya, Brandon juga meminta kakeknya untuk membuat lukisan bunga untuk mengenang sang nenek. Lukisan tersebut dijadikan sebagai motif gaun hitam motif bunga yang dikenakan oleh Karlie Kloss di akhir pertunjukan. Koleksinya didominasi oleh busana berwarna netral, seperti hitam, putih, dan cokelat.