Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Eks PM Selandia Baru Jacinda Ardern Menikah, Pakai Gaun Bespoke Bergaya Modern
15 Januari 2024 18:42 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Eks Perdana Menteri Selandia Baru Jacinda Ardern resmi menikahi pujaan hatinya, Clarke Gayford, pada Sabtu (13/1). Pasangan yang sudah berpacaran selama 10 tahun ini harusnya menggelar pernikahan pada 2022 silam. Namun, prosesi itu terpaksa ditunda akibat pandemi COVID-19.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari CNN, pernikahan Jacinda dan Gayford berlangsung secara tertutup dan hanya dihadiri oleh orang-orang terdekat. Pernikahan yang sederhana dan intimate itu berlokasi di Hawke’s Bay, Craggy Range Winery, Selandia Baru. Foto-foto pernikahan Jacinda dan Clarke pun tampak sangat romantis. Pasangan yang bertunangan pada 2019 itu berfoto di antara dedaunan kebun anggur.
Gaun pengantin yang dikenakan Jacinda Ardern mencuri perhatian. Di momen bahagia itu, sang mantan PM dibalut dalam gaun putih yang sederhana dan bernuansa modern. Gaun itu memiliki siluet bodycon yang mengikuti lekuk tubuh dan menjuntai hingga pergelangan kaki. Sementara itu, sang suami, Clarke Gayford, tampil gagah dalam setelan jas hitam klasik dari jenama asal Selandia Baru, Zambesi.
Gaun berpotongan leher halter yang dikenakan Jacinda merupakan rancangan desainer Selandia Baru, Juliette Hogan. Juliette Hogan adalah perancang mode yang dikenal dengan model kerja sustainable.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari Vogue, dengan model kerja ini, Juliette Hogan hanya merancang gaun bespoke untuk 10 pengantin perempuan setiap tahunnya. Jacinda Ardern sendiri sudah beberapa kali mengenakan busana-busana rancangan sang desainer.
Anak perempuan Jacinda dan Clarke yang bernama Neve (5), turut menyemarakkan hari bahagia itu. Neve mengenakan dress yang terbuat dari gaun milik ibu Jacinda, Laurell Ardern. Neve mendampingi sang ayah ketika berjalan menuju altar.
Jacinda Ardern menjadi Perdana Menteri Selandia Baru pada 2017 lalu dan memutuskan untuk mengundurkan diri pada Januari 2023. Setelah memberikan pidato pengunduran dirinya di hadapan publik, Jacinda mengakhiri pidato itu dengan mengatakan, “Kepada Clarke, ayo kita menikah!”
Dikutip dari CBS, pasangan ini sudah menjalin kasih sejak 2014 lalu. Tiga tahun setelahnya, tepatnya pada 2017, Jacinda terpilih menjadi perdana menteri. Setahun kemudian, Jacinda mengumumkan kehamilannya dengan Clarke. Ia pun melahirkan bayi perempuan bernama Neve Te Aroha pada Juni 2018.
ADVERTISEMENT
Dilansir The Guardian, Jacinda pun menjadi pemimpin dunia pertama yang membawa bayinya ke pertemuan Majelis Umum PBB di 2018. Neve, yang saat itu masih berumur tiga bulan, sukses mencuri perhatian dunia. Ia kemudian dipangku oleh Clarke saat Jacinda memberikan pidatonya di hadapan para pemimpin dunia yang menghadiri pertemuan tersebut.