Ini Keinginan Terakhir Ratu Elizabeth II untuk Pangeran Harry

27 September 2022 20:28 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pangeran Harry dan Ratu Elizabeth II tiba di Istana Buckingham, London pusat pada 29 Mei 2019. Foto: AFP/Yui Mok/POOL
zoom-in-whitePerbesar
Pangeran Harry dan Ratu Elizabeth II tiba di Istana Buckingham, London pusat pada 29 Mei 2019. Foto: AFP/Yui Mok/POOL
ADVERTISEMENT
Ratu Elizabeth II meninggal dunia pada Kamis (8/9) di Istana Balmoral, Skotlandia. Kemudian pada Senin (19/9) telah digelar upacara pemakaman kenegaraan Ratu Elizabeth II di Westminster Abbey, London, Inggris.
ADVERTISEMENT
Kepergian sang Ratu tentu memberikan duka yang mendalam. Terutama bagi para anggota keluarga kerajaan Inggris. Salah satu yang paling terpukul dengan kepergian sang nenek adalah Pangeran Harry.
Pada bulan April lalu, dalam sebuah wawancara eksklusif dengan Hoda Kotb, Pangeran Harry berbicara tentang hubungan spesialnya dengan sang Ratu.
"Kami memiliki hubungan yang sangat istimewa. Kami membicarakan hal-hal yang tidak bisa Ratu Elizabeth II bicarakan dengan orang lain," kata Harry seperti dikutip dari Insider.
Pangeran Harry mengatakan sangat menyukai selera humor sang Ratu. Ia pun sangat senang karena sang Ratu dikelilingi oleh orang-orang yang menyayanginya.
Pangeran Harry dan Ratu Elizabeth II meninggalkan Kapel St George di Kastil Windsor, Windsor, sebelah barat London, pada 18 Mei 2019. Foto: AFP/Steve Parsons/POOL
“Berada bersamanya adalah hal yang luar biasa, sangat menyenangkan bisa melihatnya. Sang Ratu selalu memiliki selera humor yang sama dengan saya. Saya sangat senang sang Ratu memiliki orang-orang yang tepat di sekitarnya,” sambung Pangeran Harry.
ADVERTISEMENT
Namun, sayangnya sejak Pangeran Harry dan Meghan Markle memutuskan mundur menjadi anggota keluarga kerajaan Inggris pada April 2020, hubungannya dengan sang Ratu dikabarkan renggang. Sudah dua tahun, Harry dan Meghan tinggal jauh dari Inggris, yakni di California, Amerika Serikat.
Isu ini bahkan masih berembus sampai hari terakhir Ratu Elizabeth II hidup. Seorang sejarawan kerajaan Inggris, Robert Hardman mengungkapkan keinginan terakhir Ratu Elizabeth II sebelum wafat adalah Pangeran Harry dapat memperbaiki hubungannya dengan ayahnya, Raja Charles III, dan kakak laki-lakinya, Pangeran William.
Pangeran William & Pangeran Harry Foto: Dok. Kensington Royal
"Ratu memuja Harry sampai akhir hayatnya dan begitu pun sebaliknya, Harry juga sangat menghormati sang Ratu," kata Hardman yang juga seorang penulis buku Queen of Our Times: The Life of Elizabeth II dikutip dari People.
ADVERTISEMENT
Keinginan terakhir Ratu pun didukung oleh seluruh anggota kerajaan Inggris. Diharapkan Pangeran Harry bisa kembali akur dengan keluarga demi mendukung ayahnya, Raja Charles III sebagai pemimpin baru di Inggris.
"Mungkin keinginan terakhir Ratu Elizabeth II melihat semua anggota keluarga akan bersatu dan mendukung Raja. Yang terpenting, sang Ratu ingin melihat keluarganya bahagia," papar Hardman lagi.
Mengutip Page Six, Pangeran Harry mengetahui kabar kematian sang Ratu dari berita online. Hal ini diungkapkan oleh salah seorang sumber dari Istana Buckingham yang tidak disebutkan namanya.
Pangeran Inggris Harry mencium neneknya Ratu Elizabeth II, ketika mereka meninggalkan Kapel St George di Windsor, Inggris. Foto: AFP/SANG TAN
“Harry dipanggil ke Skotlandia di pagi hari ketika berita tentang menurunnya kondisi kesehatan Ratu menyebar. Namun, tidak seorang pun dari keluarga kerajaan atau pihak kerajaan yang benar-benar menelepon Harry untuk memberitahunya tentang kematian Ratu Elizabeth II,” kata sumber tersebut.
ADVERTISEMENT