Stres soal Perceraian dengan Brad Pitt, Angelina Jolie Sempat Alami Lumpuh Wajah

19 Desember 2023 15:14 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Angelina Jolie. Foto: REUTERS/Mario Anzuoni
zoom-in-whitePerbesar
Angelina Jolie. Foto: REUTERS/Mario Anzuoni
ADVERTISEMENT
Selebriti Hollywood ternama, Angelina Jolie, ternyata sempat mengalami lumpuh di satu bagian wajah alias bell’s palsy. Dalam wawancaranya dengan majalah Wall Street Journal baru-baru ini, ia mengungkap bahwa kondisi bell’s palsy yang dialaminya itu terjadi akibat stres berat.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari Independent, Angelina mengaku tubuhnya sangat bereaksi setiap dirinya merasa tertekan. Tekanan emosional yang ia rasakan saat itu disebabkan oleh perceraian Angelina dengan Brad Pitt pada 2017 lalu. Angelina menyebut, tahun itu menjadi tahun yang sangat berat baginya.
“Tubuh saya bereaksi sangat kuat terhadap stres. Gula darah saya naik turun. Saya tiba-tiba menderita bell’s palsy sekitar enam bulan sebelum perceraian saya,” ungkap Angelina kepada WSJ, sebagaimana dikutip dari Independent.
Angelina Jolie dan Brad Pitt tiba untuk pemutaran perdana dunia Disney "Maleficent," di El Capitan Theatre di Hollywood, California pada 28 Mei 2014. Foto: Robyn Beck / AFP
Sebelumnya, dalam wawancara lainnya dengan Vanity Fair, Angelina mengatakan ia juga pernah mengalami kelumpuhan wajah akibat stres soal keluarga dan hubungan asmara. Beruntung, kondisi aktris film Maleficent itu membaik usai menjalani terapi akupunktur.
Dikutip dari Cleveland Clinic, bell’s palsy adalah kondisi ketika bagian wajah mengalami kelumpuhan sementara. Biasanya, kondisi ini hanya berdampak pada otot-otot di satu sisi wajah saja. Kelumpuhan sementara tersebut menyebabkan sisi wajah yang terdampak terlihat menurun. Bagian pipi, alis, sampai bibir akan terlihat menurun dan seakan “meleleh”. Beruntung, kondisi ini tidaklah serius dan hanya terjadi dalam waktu singkat.
ADVERTISEMENT
Bell’s palsy terjadi ketika saraf yang mengontrol otot wajah mengalami peradangan dan pembengkakan. Infeksi virus bisa menyebabkan inflamasi, tetapi banyak kasus bell’s palsy yang tidak diketahui penyebabnya.
Angelina Jolie dan Brad Pitt menghadiri hari keempat KTT Global di London pada 13 Juni 2014. Foto: Carl Court/AFP
Menurut Mayo Clinic, masih belum bisa dipastikan apakah stres berat yang dialami Angelina Jolie menjadi penyebab utama dirinya mengalami bell’s palsy. Namun, stres diketahui bisa melemahkan imunitas seseorang dan mampu menyebabkan kerusakan pada saraf wajah.
Angelina Jolie dan Brad Pitt berpisah pada 2016 lalu usai membangun rumah tangga selama dua tahun. Dikutip dari People, kuasa hukum Angelina mengatakan, mereka berdua resmi bercerai pada 2017 dengan alasan demi mempertahankan kesehatan mereka sekeluarga.
Sebelum menikah pada 2014, Angelina dan Brad berpacaran selama 12 tahun. Keduanya memiliki enam anak, yakni Maddox, Pax, Zahara, Shiloh, Knox Leon, dan Vivienne Marcheline. Perceraian mereka diwarnai dengan masalah dan sengketa. Salah satu isu yang masih panas terkait perceraian Angelina dan Brad adalah terkait hak asuh anak.
ADVERTISEMENT