Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten Media Partner
H-7 Lebaran, Arus Pemudik di Pelabuhan Bakauheni Meningkat Signifikan
25 Maret 2025 16:24 WIB
·
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
Lampung Geh, Lampung Selatan – Aktivitas pergerakan pemudik di Pelabuhan Bakauheni, Kabupaten Lampung Selatan, mulai mengalami peningkatan pada H-7 Lebaran 2025.
ADVERTISEMENT
Pemudik yang melakukan perjalanan lebih awal dari Sumatera menuju Pulau Jawa mulai berdatangan.
General Manajer (GM) PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Bakauheni, Syamsudin mengatakan, jumlah penumpang yang menyeberang dari Pelabuhan Bakauheni ke Pelabuhan Merak, Banten, terus meningkat dibandingkan hari sebelumnya.
"Jumlah penumpang pejalan kaki dan dalam kendaraan pada H-7 total sebanyak 38.845 penumpang, meningkat dibandingkan H-8 yang berjumlah 37.591 penumpang," kata Syamsudin, pada Senin (24/3).
Selain itu, jumlah kendaraan pemudik yang menyeberang juga mengalami peningkatan.
Berdasarkan data 24 jam dari Posko PT ASDP Cabang Bakauheni, terdapat 7.631 unit kendaraan yang telah menyeberang.
Jumlah tersebut terdiri dari 4.098 unit kendaraan roda empat, 594 unit bus, 2.312 unit truk, dan 624 unit kendaraan roda dua.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, arus sebaliknya dari Pulau Jawa ke Sumatera juga menunjukkan peningkatan. Pada H-7, sebanyak 46.785 orang menyeberang dari Pelabuhan Merak ke Pelabuhan Bakauheni.
Dari jumlah tersebut, 3.817 orang merupakan penumpang pejalan kaki, sementara 42.968 lainnya merupakan penumpang dalam kendaraan.
"Untuk kendaraan yang menyeberang dari Merak ke Bakauheni tercatat sebanyak 7.943 unit. Rinciannya, kendaraan roda empat sebanyak 5.963 unit, bus 505 unit, truk 971 unit, dan roda dua sebanyak 504 unit," tambahnya.
Mengantisipasi lonjakan arus mudik, ASDP telah menyiagakan tiga pelabuhan untuk memberikan pelayanan optimal kepada pemudik.
"ASDP Cabang Bakauheni mengoperasikan tiga pelabuhan, yakni Pelabuhan Bakauheni, Pelabuhan Bandar Bakauheni Jaya (BBJ), dan Pelabuhan WIKA," ujar Syamsudin.
Ia juga memastikan, fasilitas di Pelabuhan BBJ dan WIKA telah memadai dari sisi keselamatan serta kenyamanan bagi penumpang.
ADVERTISEMENT
Salah satu pemudik, Surya, yang melakukan perjalanan dengan kendaraan roda dua dari Tulang Bawang menuju Jawa Tengah, mengatakan, ia memilih mudik lebih awal untuk menghindari kepadatan arus puncak.
"Iya, karena sudah mulai libur kerja, jadi memilih mudik lebih awal," ujar Surya.
"Selama perjalanan Alhamdulillah masih lancar, masih normal karena memang belum terlalu padat," pungkasnya. (Cha/Put)