Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten Media Partner
Pengurus Masjid Al-Furqon Tolak Pembangunan Relief Bung Karno: Tidak Relevan
11 Juni 2022 18:27 WIB
ยท
waktu baca 3 menitADVERTISEMENT
Lampung Geh, Bandar Lampung - Pengurus Masjid Al-Furqon menolak pembangunan relief Bung Karno di sekitar taman Masjid Al-Furqon, jalan Pangeran Diponegoro, Kelurahan Gulak Galik, Teluk Betung Utara, Kota Bandar Lampung.
ADVERTISEMENT
Tolakan pihak pengurus karena adanya isu pembangunan yang akan dilakukan Pemerintah (Pemkot) Kota Bandar Lampung.
Hal ini juga diperkuat melalui surat penolakan Yayasan Masjid Al-Furqon Bandar Lampung yang dikirimkan kepada Wali Kota Bandar Lampung.
Surat yang dikeluarkan dengan nomor 32/YMAF/Sekr/VI/2022 pada tanggal 7 Juni 2022 dan ditandatangani oleh Ketua Yayasan Masjid Al-Furqon, Dimyati dan Ketua Umum Masjid Agung Al-Furqon, A. Bukhari Muslim.
Pengurus menyetujui perbaikan taman yang diklaim sudah usang. Apalagi, bertujuan memperindah Masjid Al-Furqon itu sendiri.
"Pada perinsipnya, kami menyetujui perbaikan taman demi estetika dan keindahan," isi dari surat tertulis tersebut.
Meskipun demikian, pengurus tetap menolak atas rencana pembangunan relief Bung Karno di lingkungan Masjid Al-Furqon. Menurutnya, tak ada relevansi relief Bung Karno dengan kepentingan di lingkungan ibadah umat muslim
ADVERTISEMENT
"Namun berkenaan dengan rencana pembuatan relief Bung Karno itu kami TIDAK MENYETUJUI mengingat tidak ada relevansi langsung Bung Karno sebagai tokoh proklamator dgn kepentingan rumah Allah yang notabene sebagai pengabdian yang wajib tulus ikhlas semata kepada Allah SWT," paparnya dalam surat tertulis.
Sementara itu, Kepala Dinas Pekerjaan Umum (Kadis PU), membantah adanya pembangunan relief Bung Karno seperti kabar yang beredar.
"Terkait ada surat dari pengurus masjid Dinas PU juga mendapat tembusan itu belum final ya yang sudah final adalah relief Asmaul Husna dan penataan taman," kata Iwan saat ditemui di depan halaman Masjid Al-Furqon.
Menurut Iwan, Pemkot Bandar Lampung memiliki program penataan halaman Masjid Al-Furqon, yang sekaligus merencanakan akan membuat relief.
ADVERTISEMENT
"Karena yang lama sudah ada reliefnya akan kita diperbaharui," ungkapnya.
Soal kabar beredarnya Pemkot Bandar Lampung akan membangun relief Bung Karno, Iwan mengklaim tidak tahu-menahu sumber hal tersebut.
"Kita tidak tahu dokumen itu dari mana datangnya tetapi relief ini masih dalam proses perencanaan," kata Iwan.
Namun, Iwan membenarkan adanya rencananya akan ada relief para pahlawan Indonesia dan Pahlawan Lampung, serta Orang-orang Keagamaan.
"Sebenarnya, rencana kita tadinya apakah gambar para pahlawan Indonesia dan pahlawan Lampung yang berjuang dan orang-orang agamis reliefnya ya seperti rencananya. Tapi yang sudah final Asmaul Husna," kata Iwan.
Mengenai anggaran relief Asmaul Husna dan penataan taman, Iwan menyebutkan total anggaran pembangunan tersebut Rp 1,5 Miliar.
"Anggarannya 1,5 miliar pelaksanaan sampai bulan Desember 2022 ini baru selesai lelang setelah setengah bulan yang lalu ini baru tahap permulaannya," ungkapnya. (*)