Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Apa Itu Gendongan SSC? Ini Penjelasannya!
7 September 2022 6:46 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Mama Rempong tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Ada banyak perlengkapan bayi yang nantinya kamu butuhkan setelah melahirkan, salah satunya gendongan SSC. Gendongan SSC adalah gendongan yang umumnya bisa digunakan di bagian depan tubuh untuk menggendong bayi.
ADVERTISEMENT
Memiliki bayi memang merupakan pengalaman yang enggak akan terlupakan untuk orang tua ya. Rasanya baru kemarin dia lahir, kok ternyata sekarang sudah cepat sekali bertumbuh.
Mumpung bayi masih kecil, kita bisa banyak menghabiskan waktu dengannya salah satunya dengan cara menggendongnya. Tapi, enggak bisa kita pungkiri ya kalau menggendong bayi kadang membuat Mama-mama merasa pegal ketika menggendong si kecil. Hal ini mungkin umum kamu rasakan ya, Ma!
Nah, biar enggak pegal, kamu perlu memilih gendongan bayi yang tepat nih. Salah satu gendongan yang bisa digunakan adalah jenis SSC ini.
Apa sih sebenarnya gendongan SSC dan bagaimana detailnya? Simak penjelasannya di sini yang telah Mama rangkum dari berbagai sumber ini ya!
Pengertian Gendongan SSC
Sebenarnya ada berbagai jenis gendongan yang bisa ibu gunakan. Kalau zaman orang kita dulu, mungkin masih lebih banyak menggendong anak dengan samping atau kain jarik ya, Ma?
ADVERTISEMENT
Kini, jenis gendongan sudah semakin beragam. Salah satu yang sedang digandrungi oleh Mama-mama, adalah gendongan SSC.
Mengutip laman Parenting Firstcry, gendongan SSC atau soft structure carrier adalah sebuah gendongan berbahan dasar tebal dan lembut, yang bisa orang tua gunakan untuk menggendong bayi di bagian depan maupun belakang tubuh.
Kelebihan dari gendongan SSC adalah teksturnya yang empuk, sehingga nyaman untuk bayi. Selain itu umumnya gendongan SSC dilengkapi dengan tali penyangga pundak serta pinggul bagi Mama-Mama yang menggendong. Menggunakan gendongan SSC juga bisa mempermudah untuk menopang berat badan bayi .
Selain itu, gendongan SSC juga didesain lebih praktis biar ibu tetap nyaman beraktivitas saat menggendong bayi dan dapat mengurangi rasa pegal.
Perbedaan Gendongan SSC dengan Hipseat
Bukan hanya gendongan SSC saja, terdapat juga gendongan hipseat yang banyak dipilih oleh Mama-Mama, sebenarnya apa sih perbedaan dari dua gendongan ini? Berikut adalah penjelasannya:
ADVERTISEMENT
Gendongan SSC:
Gendongan Hipseat:
ADVERTISEMENT
Jadi, secara umum perbedaan gendongan SSC serta hipseat ini tidak hanya ada atau tidak tempat duduknya. Tapi juga lebih ke fungsi serta waktu pemakaiannya.
Itulah dia penjelasan mengenai apa itu gendongan SSC. Ada baiknya Mama-mama sesuaikan dulu dengan kondisi bayi sebelum memilih gendongan yang tepat untuknya ya. Semoga informasi ini bermanfaat untukmu!
(AN)