Konten dari Pengguna

Bersama DT Peduli, Askrindo Syariah Berbagi Bingkisan Lebaran untuk Masyarakat

DT Peduli
Lembaga Amil Zakat Nasional Daarut Tauhiid Peduli
11 April 2025 13:45 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari DT Peduli tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Penyerahan Bingkisan Lebaran dari Askrindo Syariah kepada Masyarakat Kel.Mandala bersama dengan DT Peduli (Sumber : DT Peduli)
zoom-in-whitePerbesar
Penyerahan Bingkisan Lebaran dari Askrindo Syariah kepada Masyarakat Kel.Mandala bersama dengan DT Peduli (Sumber : DT Peduli)
ADVERTISEMENT
DTPEDULI.ORG | MAKASSAR – Askrindo Syariah menggandeng Daarut Tauhiid (DT) Peduli memberikan bingkisan lebaran kepada masyarakat kelurahan Mandala, kecamatan Mamajang, sebagai wujud kepedulian dan silaturahmi dalam menyambut hari raya Idulfitri.
ADVERTISEMENT
Acara penyerahan bingkisan lebaran ini berlangsung di aula kelurahan Mandala, pada Selasa (25/3/2025). Askrindo Syariah memberikan bingkisan lebaran kepada 35 orang penerima manfaat yang terdiri dari anak tahfidz, difabel, dan masyarakat kurang mampu. Penerima manfaat sekitar kantor Kelurah Mandala ini telah diasesmen sebelumnya.
Camat Mamajang Andi Ardan Pardita menghadiri acara tersebut. Selain Camat Mamajang, Lurah Mandala dan Kepala Cabang DT Peduli Sulawesi Selatan juga menghadiri acara tersebut.
Penyerahan Bingkisan Lebaran dari Askrindo Syariah kepada Masyarakat Kel.Mandala bersama dengan DT Peduli (Sumber : DT Peduli)
Dalam sambutannya, Andi menyampaikan bahwa momentum bulan Ramadan merupakan kesempatan untuk menunjukkan kepedulian terhadap masyarakat.
"Kepedulian ini diwujudkan oleh Askrindo Syariah bekerja sama dengan DT Peduli dalam memberikan paket santunan kepada masyarakat kelurahan Mandala. Semoga kegiatan ini dapat menjadi contoh bagi pihak swasta lainnya untuk memberikan perhatian terhadap warga dan menciptakan sinergitas dalam membangun masyarakat," ujarnya.
ADVERTISEMENT
Avianto Arbi, Perwakilan Askrindo Syariah, menyampaikan bahwa pihaknya berharap dapat terus berkembang dan bertumbuh sehingga dapat memberikan manfaat yang lebih besar kepada masyarakat.
"Dengan kegiatan ini, kami berharap dapat berkontribusi lebih banyak lagi dalam membantu masyarakat. Kami juga berharap dapat terus mendapatkan dukungan dan doa dari masyarakat agar kami dapat terus berkembang dan memberikan manfaat yang lebih besar," ujarnya. (Mirah/Agus ID)