Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Sistem Pencernaan Terganggu? Berikut Adalah Manfaat Serat Makanan
22 Oktober 2024 19:31 WIB
·
waktu baca 4 menitTulisan dari MAY RAHMAWATI tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Kusnandar (2019) menyebutkan bahwa serat (fiber) adalah gabungan dari polisakarida pada pangan yang tidak dapat dicerna tubuh. Kelompok serat atau polisalarida yang tidak dapat dicerna tersebut yaitu selulosa, hemiselulosa, lignin, pektin, dan gum. Serat terbagi menjadi dua berdasarkan kelarutannya dalam air. Serat yang dapat larut dalam air adalah pektin dan gum. Sedangkan serat yang tidak larut dalam air yaitu selulosa, lignin, dan hemiselulosa. Kemudian serat terbagi menjadi dua dalam kimia pangan yaitu serat kasar dan serat makanan. Serat kasar adalah serat yang berasal dari hasil residu bahan pangan dengan asam dan alkali mendidih. Sedangkan serat makanan adalah bahan pangan nabati yang oleh pencernaan manusia tidak dapat dicerna.
ADVERTISEMENT
A. Peran Serat dalam Sistem Pencernaan
Serat makanan tidak bisa dicerna oleh tubuh karena dalam tubuh manusia tidak ada enzim yang dapat mencerna serat. Namun serat makanan dapat diuraikan menjadi komponen serat di dalam usus besar yang terdapat bakteri kolon. Serat bersifat menyerap air di dalam usus besar yang menyebabkan volume feses menjadi lebih besar dan pada syaraf rektum terangsang rasa ingin defekasi (buang air besar). Oleh karena hal tersebut, dengan mengonsumsi serat makanan dapat membantu dalam melancarkan pencernaan (Claudina et al., 2018).
B. Kerugian Akibat Kelebihan dan Kekurangan dalam Mengonsumsi Serat
Menurut Sardi et al. (2021), dalam penelitiannya menyebutkan bahwa terdapat kerugian yang terjadi jika konsumsi serat makanan berlebih dan kurang. Berikut adalah penjelasan mengenai hal tersebut.
ADVERTISEMENT
1. Kerugian Jika Kekurangan Mengonsumsi Serat Makanan
● Menjadi keras, padat dan berbutiran kecil-kecil tekstur dan struktur tinja
● Mengakibatkan konstipasi atau susah buang air besar
● Mudah terluka dan infeksi di dinding usus
● Gerak peristaltik secara berlebihan pada usus
● Mengakibatkan gerak peristaltic jenis penyakit mematikan, yaitu kanker kolon, penyakit gula darah, infeksi difertikula, jantung koroner, stroke, tekanan darah tinggi, dan pembuluh darah menyempit.
2. Kerugian Akibat Kelebihan Mengonsumsi Serat Makanan
● Dehidrasi atau kekurangan cairan tubuh karena diserap oleh serat dan kurangnya minum.
● Jumlah gas meningkat karena dalam usus besar menghasilkan organisme berbahaya.
ADVERTISEMENT
● Kemampuan yang menurun oleh sel usus dalam menyerap vitamin larut lemak (ADEK) dan vitamin larut air, yang mengakibatkan berkurangnya jumlah vitamin dalam tubuh.
● Terhambatnya ketersediaan asam empedu dan beberapa enzim proses pencernaan, oleh hal tersebut ketersediaan lemak dan protein terganggu.
● Mineral dalam tubuh ketersediaannya terganggu karena serat dapat menghambat proses penyerapan
C. Contoh Serat Makanan
Kebutuhan akan serat makanan sangat penting bagi tubuh jika mengonsumsinya secara berlebihan dan kurang. Menurut Rantika dan Rusdiana (2018) berikut ini adalah contoh serat makana yang mudah dijumpai dalam kehidupan sehari-hari yaitu sebagai berikut.
● Biji-bijian (serelia)
● Kacang-kacangan
● Sayuran
ADVERTISEMENT
D. Manfaat Serat Makanan Bagi Tubuh
Dikutip dari Maryato (2008) yang menyebutkan bahwa terdapat beberapa manfaat serat makanan yaitu sebagai berikut.
- Sembelit
- Diare
- Bawasir: yaitu penyakit vena yang menonjol keluar dari permukaan kulit atau selaput lender di dubur.
- Vena mekar
- Peradangan usus buntu
- Diverticulosis dan diverticulitis: yaitu penyakit gangguan usus
- Kanker kolon (usus besar)
- Batu empedu
- Kencing manis
- Kelebihan berat badan (obesitas)
- Jantung coroner
- Karies gigi
● Buah-buahan
E. Konsumsi serat yang tinggi sangat ditubuhkan adalah setiap harinya.
Kebutuhan ini tergantung dari jenis kelamin, umur manusia, dan kebutuhan kalori setiap hari. Untuk rentan usia 2-20 tahun, konsumsi serat lebih sedikit dari orang dewasa. Kebutuhan serat tersebut sama dengan umur (tahun) ditambah dengan 5 gram setiap hari. Misal umur 7 tahun + 5 gram sama dengan 12 gram konsumsi serat. Untuk orang dewasa, konsumsi serat tiap harinya paling sedikit yaitu 10-13 gram/1.000 kalori dan untuk pria dewasa yang dianjurkan yaitu 27-35 gr/hari (rata-rata 2.700 kal/hari). Kemudian untuk Wanita dewasa yaitu 21-27 gram/hari dengan rata-rata 2.100 kal/hari. Terdapat hasil riset oleh Puslitbang Gizi Depkes RI pada tahun 2001 yang menyatakan bahwa penduduk Indonesia dalam konsumsi serat yaitu rata-rata 10,5 gram/hari. Selain itu, terdapat hasil riset lain yang menyatakan bahwa penduduk Jawa Barat lebih rendah dari penduduk Yogyakarta dalam mengonsumsi serat. Hal ini disebabkan oleh penduduk Jawa Barat lebih menyukai lalapan yang rendah serat. Sayuran yang telah dimasak akan meningkatkan kadar serat makanan (Maryato, 2008).
ADVERTISEMENT
REFERENSI
Claudina, I., Rahayuning, D., dan Kartini, A. 2018. Hubungan Asupan Serat Makanan dan Cairan dengan Kejadian Konstipasi Fungsional Pada Remaja di SMA Kesatrian 1 Semarang. Jurnal Kesehatan Masyarakat. Vol. 6(1): 486-495.
Kusnandar, F. 2019. Kimia Pangan Komponen Makro. Jakarat: Bumi Aksara.
Maryato, A. 2008. Manfaat Serat Bagi Tubuh. Jakarta Barat: CV Pamularsih.
Rantika, N., dan Rusdiana, T. 2018. Artikel Tinjauan Penggunaan dan Pengembangan Dietary Fiber. Jurnal Farmaka. Vol 16(2): 152-165.
Sardi, M. Tobing, M. N. B., Putri, A. W., Nasution, A. M., Pratiwi, A., Butar, K. A. Putri, R. N., Tumangger, S. H., dan Sahira, S. 2021. Klaim Kandungan Zat Gizi pada Berbagai Kudapan (Snack) Tinggi Serat Literature Review. Jurnal Andaliman Jurnal Gizi Pangan Klinik dan Masyarakat. Vol 1(1): 39-45.
ADVERTISEMENT