Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Safety First, Mahasiswa Undip Edukasi K3 Pekerja Proyek Jalan di Desa Gumawang
21 Februari 2023 17:48 WIB
Tulisan dari Muhammad Rafi Athallah tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Gumawang, Batang (05/01) –Setelah terjadinya bencana Covid 19 dan penerapan PPKM, fokus dari dana desa berganti pada pembangunan fasilitas desa. Dari yang sebelumnya digunakan untuk pemberian dana bantuan dan penanganan covid 19 berganti menjadi peningkatan infrastruktur desa. Hal tersebut terjadi pada Desa Gumawang,dimana fokus dari pemerintah desa adalah pembangunan konstruksi terutama pada konstruksi jalan.
ADVERTISEMENT
Pada saat pelaksanaan KKN UNDIP TIM 1 2023, terdapat pekerjaan konstruksi jalan. Pekerjaan tersebut terdapat pada Dukuh Gumelem RT 10 RW 03. Terlihat bahwa dalam pelaksanaan pengerjaan jalan tersebut masih ada beberapa pekerja yang belum menggunakan APD (Alat Pelindung Diri) konstruksi yang lengkap.
Sektor konstruksi merupakan sektor pekerjaan yang memiliki resiko kecelakaan kerja cukup tinggi. Mayoritas yang menjadi pekerja konstruksi jalan tersebut adalah masyarakat setempat. Namun sangat disayangkan masyarakat belum memiliki kesadaran yang tinggi untuk menerapkan K3 konstruksi.
Maka dari itu mahasiswa KKN Undip melaksanakan sebuah program edukasi K3 konstruksi dan pembagian APD kepada pekerja konstruksi di RW 02 Dukuh Gumelem, Desa Gumawang. Sosialisasi dilaksanakan dengan cara mahasiswa mendatangi lokasi proyek jalan serta melakukan pemaparan edukasi K3 dan pembagian APD konstruksi jalan.
Sosialisasi yang dilakukan kepada masyarakat antara lain definisi K3, sebab akibat kecelakaan konstruksi, pentingnya penggunaan Alat Pelindung Diri (APD). Penyampaian materi dibantu dengan media poster dan booklet yang sebelumnya sudah disusun oleh mahasiswa.
ADVERTISEMENT
Diharapkan dengan adanya program ini dapat memberikan pemahaman terkait pentingnya penerapan K3 konstruksi pada pengerjaan proyek jalan penduduk kepada pekerja konstruksi sehingga para pekerja dapat meminimalisir bahaya dari resiko yang dapat terjadi.