Konten Media Partner

9 Daerah Khusus & Istimewa Akan Bertemu di DIY untuk Perkuat Kerja Sama

26 Agustus 2024 17:24 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Rapat Koordinasi Fordasi tahun 2022 di Aceh. Foto: Dok. Pemda DIY
zoom-in-whitePerbesar
Rapat Koordinasi Fordasi tahun 2022 di Aceh. Foto: Dok. Pemda DIY
ADVERTISEMENT
Yogyakarta akan menjadi tuan rumah Forum Desentralisasi Asimetris Indonesia (Fordasi) 2024, sebuah forum yang melibatkan sembilan provinsi, termasuk DIY, untuk memperkuat kerja sama dalam berbagai bidang. Acara ini akan berlangsung pada 27-29 Agustus di Hotel Royal Ambarrukmo Yogyakarta dan didanai oleh Dana Keistimewaan.
ADVERTISEMENT
Selain DIY, akan ada juga perwakilan dari 8 provinsi anggota Fordasi, di antaranya adalah DKI Jakarta, Aceh, Papua, Papua Barat, Papua Selatan, Papua Barat Daya, Papua Tengah, dan Papua Pegunungan.
Agenda ini akan turut dimeriahkan dengan pameran UMKM DIY dan pameran hasil Keistimewaan DIY.
Paniradya Pati Paniradya Kaistimewan DIY, Aris Eko Nugroho, mengatakan bahwa Fordasi 2024 di DIY ini tidak hanya fokus dalam kerja sama pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM).
“Tetapi juga ekonomi kreatif, pertanian, ketahanan pangan, dan pariwisata. Kami berharap bahwa Fordasi tidak hanya menjadi acara seremonial tetapi menghasilkan kerja sama yang nyata dan berkelanjutan,” kata Aris Eko Nugroho, Senin (26/8).
Dalam forum ini juga akan dilakukan pembahasan mengenai MoU yang akan ditandatangani oleh para peserta Fordasi. Hal ini bertujuan agar kerja sama yang terjalin tidak sekadar menjadi janji kosong belaka.
Paniradya Pati Paniradya Kaistimewan DIY, Aris Eko Nugroho. Foto: Arif UT/Pandangann Jogja
Aris juga menekankan pentingnya sinergi antara daerah otonomi khusus dan daerah istimewa yang selama ini baru sebatas saling mengundang pada acara masing-masing.
ADVERTISEMENT
“Harapan kita di Fordasi ini adalah menghasilkan aktivitas yang memang sudah direncanakan dan tidak hanya menjadi seremonial,” tambah Aris.
Sebagai tuan rumah, DIY menurutnya berkomitmen untuk memberikan pengalaman yang berharga dan menguatkan kerja sama antara provinsi-propinsi anggota Fordasi.
"Kami ingin menjadi tuan rumah yang baik dan memastikan semua hasil dari Fordasi dapat diimplementasikan secara efektif," kata Aris Eko Nugroho.