Konten dari Pengguna

Arti Kopdar dan Istilah Lain yang Sering Digunakan Komunitas Motor

Pengertian dan Istilah
Artikel yang menjelaskan pengertian dari sebuah istilah.
25 September 2023 16:31 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Pengertian dan Istilah tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Arti Kopdar. Foto: Pexels
zoom-in-whitePerbesar
Arti Kopdar. Foto: Pexels
ADVERTISEMENT
Arti kopdar adalah singkatan dari "kopi darat". Istilah ini populer di kalangan anak komunitas motor.
ADVERTISEMENT
Jika kamu berniat untuk masuk komunitas motor, simak penjelasan selengkapnya mengenai kopdar di bawah ini. Terdapat pula daftar istilah komunitas motor yang wajib kamu ketahui.

Pengertian Kopdar

Pengertian Kopdar. Foto: Pexels
Kopdar merupakan akronim dari "kopi darat". Istilah ini diartikan sebagai kegiatan kumpul-kumpul sesama anggota komunitas motor.
Kegiatan kumpul ini diadakan untuk menguatkan hubungan antar anggota komunitas, memperkenalkan anggota baru, dan mempererat persahabatan.
Selain itu, kopdar juga menjadi ajang untuk berdiskusi atau berbagi informasi terkait topik atau minat yang sama. Kopdar sering dilakukan di kafe, restoran, coffee shop, atau markas tersendiri komunitas motor.
Kopdar umumnya dilakukan tiap satu minggu sekali, hari yang dipilih bervariasi.
Selain kopdar, ada juga kopdargab, singkatan dari ‘kopi darat gabungan’ yang diikuti lebih dari 1 club atau komunitas. Tujuan utama dari kopdargab adalah bertemu dengan komunitas lain guna memperkuat hubungan antar komunitas.
ADVERTISEMENT

Istilah Lain yang Sering Digunakan Komunitas Motor

Istilah Lain yang Sering Digunakan Komunitas Motor. Foto: Pexels
Berikut beberapa istilah selain kopdar yang sering digunakan anak komunitas motor.

1. Sunmori

Sunmori adalah singkatan dari ‘Sunday Morning Ride’. Sesuai namanya, para bikers akan menggelar kegiatan berkendara secara berkelompok pada Minggu pagi.

2. Night Ride

Night ride jika diartikan ke bahasa Indonesia adalah berkendara malam-malam. Sesuai namanya, bikers akan berkendara dengan motornya pada malam hari berkeliling ataupun menuju destinasi tertentu.

3. Tikum

Sebelum sunmori atau night ride, biasanya para riders akan berkumpul di satu titik tertentu yang disebut titik kumpul. Nah, tikum adalah singkatan dari titik kumpul. Umumnya, lokasi tikum adalah SPBU, kafe, bengkel favorit, dan lain-lain.

4. Road Captain (RC)

Road Captain adalah seseorang yang memiliki tanggung jawab penuh atas kelancaran dan keselamatan para rombongan touring-nya.
ADVERTISEMENT
Dalam beberapa hal RC juga memiliki tanggung jawab untuk mengurus administrasi keamanan seperti surat izin jalan dari kepolisian dan menjadi petunjuk arah untuk lokasi yang dituju.

5. Voorijder (VO)

Voorijder adalah orang yang memimpin perjalanan rombongan dengan mengatur ritme kecepatan seluruh anggota selama perjalanan dengan dasar masukan dari SO, SW dan RC.
Mereka biasanya akan memberi tanda-tanda (tangan dan kaki) guna memberikan keselamatan rombongan dan wajib disampaikan secara berantai oleh seluruh anggota touring di belakangnya.

6. Safety Officer (SO)

Safety Officer adalah orang yang bertugas memastikan jalur yang akan dilewati adalah rute aman. Dia akan berkomunikasi intens dengan Voorijder dalam mengatur kecepatan motor anggota touring. Biasanya posisi SO akan berada paling depan setelah RC.

7. Sweeper (SW)

Sweeper adalah orang yang bertugas memastikan barisan rombongan rapi tidak tercecer. Biasanya sweeper dibagi menjadi 2 kategori, pertama sweeper tengah dan sweeper belakang.
ADVERTISEMENT
Sweeper sering kali berada di sebelah kanan untuk mengatur barisan. Dia juga bertugas untuk mengingatkan dan memperjelas perintah dari seorang voorijder.
(DEL)