Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
4 Daftar Skincare untuk Mengecilkan Pori-Pori di Wajah
14 Juni 2024 17:18 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Perawatan Pria tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Merawat wajah tidak hanya dilakukan oleh wanita. Pria juga harus merawat wajah. Ada banyak produk perawatan wajah. Misalnya, skincare untuk mengecilkan pori-pori.
ADVERTISEMENT
Pori-pori besar di wajah tentunya sangat mengganggu. Hal itu karena pori-pori besar dapat menyebabkan tekstur kulit di wajah terlihat tidak halus.
Produk Skincare untuk Mengecilkan Pori-Pori Wajah
Dikutip dari buku Dijajah Korea, El-Yana (2021), skincare adalah rangkaian perawatan kulit dan ditujukan untuk merawat kesehatan kulit wajah. Ada banyak produk perawatan yang dapat dipilih sesuai dengan kondisi wajah.
Jika memiliki pori-pori yang besar, maka harus memilih produk perawatan wajah yang tepat. Berikut beberapa daftar produk skincare untuk mengecilkan pori-pori.
1. Somethinc Mugwortella Charcoal Deep Pore Cleansing 10 Minutes Wash Off Mask
Produk pertama yang ampuh mengecilkan pori-pori di wajah adalah Somethinc Mugwortella Charcoal Deep Pore Cleansing 10 Minutes Wash Off Mask. Masker ini berbahan dasar bamboo charcoal, bentonite clay, dan kaolin yang memiliki fungsi untuk menenangkan jerawat serta membersihkan pori-pori.
ADVERTISEMENT
Produk yang satu ini juga dilengkapi oleh bahan-bahan, seperti mugwort, dead sea mud, centella asiatica, dan lain sebagainya, yang cocok untuk mengecilkan pori-pori.
2. La Roche Posay Cicaplast B5 Ultra Repair Serum 30 ml
Produk selanjutnya adalah La Roche Posay Cicaplast B5 Ultra Repair Serum 30 ml. Kandungan utama produk in adalah vitamin B5 yang dapat memperbaiki skin barrier hingga membantu regenerasi kulit.
Produk ini memiliki tekstur yang ringan, sehingga mudah meresap ke dalam kulit. Serum ini sangat direkomendasikan untuk orang dengan tipe kulit yang sensitif.
3. Somethinc Hylapore Away Solution
Produk ketiga adalah Somethinc Hylapore Away Solution. Produk perawatan wajah lokal yang satu ini menggunakan bahan-bahan vegan.
Somethinc Hylapore Away Solution merupakan serum yang efektif untuk mengecilkan pori-pori, meredakan kemerahan pada kulit wajah, hingga dapat mengontrol produksi sebum berlebih.
ADVERTISEMENT
4. Avoskin Miraculous Retinol Toner
Produk perawatan wajah terakhir adalah Avoskin Miraculous Retinol Toner. Produk ini mengandung 5% AHA, 1% BHA, 2% BHA, niacinamide, dan 2% tea tree. Bahan-bahan ini dapat mengangkat sel kulit mati dan menyamarkan tampilan pori-pori besar pada wajah.
Itu tadi adalah empat produk skincare untuk mengecilkan pori-pori . Mengecilkan pori-pori memang sulit untuk dilakukan. Maka dari itu, jangan lupa untuk rajin mengaplikasikan produk tersebut pada kulit wajah untuk mendapatkan hasil yang diinginkan. (FAR)