Konten dari Pengguna

Layanan Kekinian Desa Lorog : KKN UNDIP Bawa Inovasi Carrd.co di Instagram

Putri Sutanti
Mahasiswa Administrasi Publik Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik di Universitas Diponegoro
18 Agustus 2024 15:09 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Putri Sutanti tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Penyerahan MMT Alur Pelayanan Dokumen Kependudukan kepada Pak Catur Priyono, SE., MM selalu PJ Desa Lorog
zoom-in-whitePerbesar
Penyerahan MMT Alur Pelayanan Dokumen Kependudukan kepada Pak Catur Priyono, SE., MM selalu PJ Desa Lorog
ADVERTISEMENT
Pada tanggal 4 Agustus 2024, Tim KKN TIM II UNDIP yang terdiri dari mahasiswa Administrasi Publik Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Diponegoro melaksanakan penyerahan hasil program "Alur Layanan Dokumen Kependudukan dan Syarat Pendukung Pengurusan Dokumen Kependudukan" di Desa Lorog Kec. Tawangsari Kab. Sukoharjo. Program ini diselenggarakan oleh Putri Sutanti, Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Program Studi Administrasi Publik, dan bertujuan untuk mempermudah akses masyarakat terhadap informasi terkait layanan administrasi kependudukan.
ADVERTISEMENT
Inovasi ini mengandalkan platform Carrd.co yang terintegrasi dengan akun Instagram resmi Desa Lorog, @desalorog, sehingga memudahkan warga dalam mengakses informasi mengenai prosedur pengurusan dokumen kependudukan serta persyaratan yang dibutuhkan. Dengan cara ini, masyarakat Desa Lorog dapat memperoleh informasi terbaru secara cepat dan mudah melalui media sosial.
Penyerahan hasil program kepada Bapak Catur, selaku PJ Kepala Desa Lorog, dan Bapak Margito, perangkat Desa Lorog, menandai langkah awal dalam optimalisasi teknologi untuk meningkatkan layanan administrasi di desa. Diharapkan, inovasi ini dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas pelayanan publik di Desa Lorog, sekaligus memperkuat kolaborasi antara mahasiswa KKN dan pemerintah desa dalam mendukung pembangunan yang berkelanjutan.
Penyerahan kepada Pak Margito selaku perwakilan perangkat Desa Lorog