Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
3 Ayat Alkitab Tentang Minggu Palma yang Sering Dibacakan
12 April 2025 15:28 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Ayat Alkitab tentang Minggu Palma menjadi salah satu hal yang sering dicari umat menjelang perayaan ini. Minggu Palma merupakan momen penting yang menandai awal Pekan Suci, saat umat mengenang peristiwa masuknya Yesus ke Yerusalem.
ADVERTISEMENT
Peristiwa ini tentu bersejarah dan sarat makna spiritual yang diangkat dalam berbagai ayat di Alkitab. Ayat-ayat tersebut menggambarkan kerendahan hati, penggenapan nubuat, dan sambutan umat terhadap Yesus sebagai Raja dan Juruselamat.
Ayat Alkitab Tentang Minggu Palma
Beberapa ayat Alkitab yang membahas tentang Minggu Palma sering dibacakan karena menggambarkan secara langsung peristiwa masuknya Yesus ke Yerusalem. Peristiwa tersebut adalah momen penting dalam kehidupan-Nya dan bagian awal dari Pekan Suci menjelang Paskah.
Ayat Alkitab tentang Minggu Palma yang sering dibacakan antara lain:
1. Matius 21:1–11
(1) Ketika Yesus dan murid-murid-Nya telah dekat Yerusalem dan tiba di Betfage yang terletak di Bukit Zaitun, Yesus menyuruh dua orang murid-Nya, (2) dengan pesan: "Pergilah ke kampung yang di depanmu itu, dan di situ kamu segera akan menemukan seekor keledai betina tertambat dan anaknya ada di dekatnya. Lepaskanlah keledai itu dan bawalah keduanya kepada-Ku.
ADVERTISEMENT
(3) Dan jikalau ada orang menegur kamu, katakanlah: Tuhan memerlukannya. Ia akan segera mengembalikannya." (4)Hal itu terjadi supaya genaplah firman yang disampaikan oleh nabi: (5) "Katakanlah kepada puteri Sion: Lihat, Rajamu datang kepadamu, Ia lemah lembut dan mengendarai seekor keledai, seekor anak keledai beban."
(6) Maka pergilah murid-murid itu dan berbuat seperti yang ditugaskan Yesus kepada mereka. (7) Mereka membawa keledai betina itu bersama anaknya, lalu mengalasinya dengan pakaian mereka dan Yesus pun naik ke atasnya.
(8) Orang banyak yang sangat besar jumlahnya menghamparkan pakaiannya di jalan, ada pula yang memotong ranting-ranting dari pohon dan menyebarkannya di jalan. (9) Dan orang banyak yang berjalan di depan-Nya dan yang mengikuti-Nya dari belakang berseru, katanya: "Hosana bagi Anak Daud, diberkatilah Dia yang datang dalam nama Tuhan, hosana di tempat yang mahatinggi!"
ADVERTISEMENT
(10)Dan ketika Ia masuk ke Yerusalem, gemparlah seluruh kota itu dan orang berkata: "Siapakah orang ini?" (110 Dan orang banyak itu menyahut: "Inilah nabi Yesus dari Nazaret di Galilea."
2. Markus 11:8-10
(8) Banyak orang yang menghamparkan pakaiannya di jalan, ada pula yang menyebarkan ranting-ranting hijau yang mereka ambil dari ladang. (9) Orang-orang yang berjalan di depan dan mereka yang mengikuti dari belakang berseru: "Hosana! Diberkatilah Dia yang datang dalam nama Tuhan, (10) diberkatilah Kerajaan yang datang, Kerajaan bapak kita Daud, hosana di tempat yang maha tinggi!"
3. Yohanes 12:12-13
(12) Keesokan harinya ketika orang banyak yang datang merayakan pesta mendengar, bahwa Yesus sedang di tengah jalan menuju Yerusalem, (13) Mereka mengambil daun-daun palem, dan pergi menyongsong Dia sambil berseru-seru: "Hosana! Diberkatilah Dia yang datang dalam nama Tuhan, Raja Israel!"
ADVERTISEMENT
Menurut buku Hidup Bakti yang Misioner di Tengah Arus Globalisasi, Yohanes Antonius Lelaona, SVD, (2015), Minggu Palma adalah momen saat umat Katolik akan memasuki masa-masa suci bersama Tuhan Yesus yang menderita, wafat, dan bangkit.
Dalam liturgi gereja, pembacaan ayat Alkitab tentang Minggu Palma adalah bagian dari rangkaian ibadah tahunan. Ini membantu umat mengingat dan menghayati kisah sengsara Yesus Kristus secara lebih mendalam dan konsisten dari tahun ke tahun. (DNR)