Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
5 Contoh Soal Teori Belajar Gagne PPPK Guru dan Jawabannya
6 Desember 2024 17:08 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Contoh soal teori belajar Gagne PPPK guru merupakan salah satu sub materi pedagogik dalam ujian tes kompetensi bidang PPPK guru. Alasannya karena teori Gagné memberikan kerangka penting dalam memahami proses belajar dan pembelajaran.
ADVERTISEMENT
Teori ini dianggap relevan bagi perkembangan guru, karena membantu dalam merancang pembelajaran yang efektif sesuai dengan kebutuhan siswa.
Contoh Soal Teori Belajar Gagne PPPK Guru
Gagné memperkenalkan Nine Events of Instruction (Sembilan Tahapan Pembelajaran), yang mencakup langkah-langkah sistematis untuk merancang proses belajar, mulai dari menarik perhatian siswa hingga mengevaluasi hasil belajar. Pemahaman ini membantu guru merancang pembelajaran yang lebih terstruktur dan sesuai dengan kebutuhan siswa.
Berdasarkan buku Perencanaan Pembelajaran, Dr. Hamzah B. Uno, M.Pd., (2023), kurikulum yang diterapkan di Indonesia, termasuk Kurikulum Merdeka, menekankan pentingnya pembelajaran yang berpusat pada siswa. Itulah sebabnya, materi ini masuk ke dalam soal ujian tes kompetensi bidang PPPK guru.
Inilah beberapa contoh soal teori belajar Gagne PPPK guru beserta referensi jawaban .
ADVERTISEMENT
1. Bagaimana asosiasi verbal berperan dalam proses belajar menurut teori Gagne?
A. Menghubungkan konsep-konsep baru dengan kata-kata
B. Membentuk aturan-aturan belajar
C. Mengembangkan keterampilan kompleks
D. Menerima dan mengorganisir informasi
Jawaban: A
2. Strategi apa yang dapat mendukung pembentukan keterampilan kompleks dalam teori Gagne?
A. Penggunaan media pendidikan
B. Pembentukan rantai stimulus-respon
C. Pengembangan aturan-aturan belajar
D. Pengaturan aktivitas pembelajaran
Jawaban: A
3. Prinsip Kesiapan Belajar dalam teori Gagne mengacu pada apa?
A. Kemampuan individu dalam memproses informasi
B. Kesiapan mental dan fisik individu untuk belajar
C. Penggunaan media pendidikan dalam pengajaran
D. Hubungan antara stimulus dan respons
Jawaban: B
4. Bagaimana pemahaman tentang delapan jenis belajar dalam teori Gagne dapat membantu pendidik?
ADVERTISEMENT
A. Membantu guru dalam pengembangan teori belajar mereka sendiri
B. Membantu guru mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi proses belajar
C. Membantu guru merancang metode pengajaran yang efektif
D. Membantu guru menghindari penggunaan media pendidikan
Jawaban: C
5. Apa peran umpan balik dalam prinsip-prinsip belajar Gagne?
A. Mengembangkan nilai-nilai individu
B. Memberikan umpan balik yang konstruktif kepada siswa
C. Penggunaan media pendidikan
D. Hubungan antara stimulus dan respons
Jawaban: B
Contoh soal teori belajar Gagne PPPK guru menjadi salah satu materi penting dalam ujian kompetensi. Alasan utamanya karena memiliki dampak langsung pada kualitas pengajaran guru di kelas. (DNR)
Baca Juga: 5 Contoh Soal Wawancara PPPK untuk Guru